Liputan6.com, Jakarta - Google dikabarkan tengah menyiapkan penerus Pixel dan Pixel XL yang rilis tahun lalu. Namun kali ini, raksasa mesin pencari itu dilaporkan akan bekerja sama dengan dua perusahaan berbeda.
Dikutip dari GSM Arena, Rabu (14/6/2017), HTC disebut masih akan menggarap suksesor Pixel standar. Namun untuk Pixel XL 2, Google dikabarkan memilih LG sebagai perusahaan manufakturnya.
Advertisement
Baca Juga
Informasi ini terungkap setelah adanya laporan bug di Android Issue Tracker. Dalam salah satu entri yang dibuat karyawan LG, disebut ada masalah yang terjadi pada USB Power Delivery.
Lantas, bug itu diminta untuk ditutup dan dipindahkan ke Android>Partner>External>LGE>Taimen>Power. Untuk informasi, Taimen merupakan salah satu nama kode smartphone yang sedang dikembangkan Google untuk tahun ini.
Menurut laporan, ada tiga kode nama smartphone Google yang siap rilis tahun ini, yakni Muskie, Taimen dan Walleye. Adapun Muskie disebut-sebut sebagai penerus Pixel reguler, sedangkan Taimen merupakan perangkat dengan layar lebih besar.
Namun laporan terbaru menyebut pengembangan perangkat dengan kode nama Muskie telah dibatalkan. Karenanya, Google akan merilis Taimen sebagai perangkat berlayar besar dan Walleye sebagai perangkat berlayar lebih kecil.
Jika benar, tahun ini akan menjadi menjadi debut Pixel yang dibangun dari dua perusahaan berbeda. Maka itu, menarik untuk melihat apakah ada perbedaan desain dari dua smartphone yang digarap perusahaan berbeda ini nantinya.
(Dam/Why)
Tonton Video Menarik Berikut Ini: