Liputan6.com, Jakarta - Setelah spesifikasi model Google Pixel XL 2 sempat bocor di GFXBench, kini giliran desain smartphone tersebut yang beredar di internet. Android Police pertama kali mengunggah desain smartphone tersebut.
Dikutip dari CNET, Jumat (14/7/2017), desain smartphone ini sebenarnya tak berbeda jauh dari seri pertama Google Pixel, tetapi memiliki sudut lebih tajam. Layar smartphone ini disebut lebih besar dari seri sebelumnya, yakni 6 inci dengan desain bezel tipis.
Advertisement
Baca Juga
Di bagian belakang, smartphone ini masih tampil dengan gaya khas Pixel, yakni perbedaan warna bodi dan huruf G di bagian bawahnya. Kendati demikian, belum dapat dipastikan apakah bahan belakang smartphone ini masih menggunakan kaca.
Namun mengingat gambar ini belum dikonfirmasi Google, tak tertutup kemungkinan ada perubahan desain yang dilakukan perusahaan tersebut. Terlebih, ada perbedaan ukuran layar dari bocoran sebelumnya yang menyebut Pixel XL 2 memiliki layar 5,6 inci.
Dari sisi spesifikasi, Google Pixel XL 2 disebut-sebut akan menggunakan prosesor octa-core Qualcomm 2.4GHz dengan GPU Adreno 540. Berdasarkan informasi itu, ada indikasi smartphone ini menggunakan Snapdragon 835.
Perangkat ini akan memakai RAM 4GB dengan memori internal 128GB. Sementara untuk kebutuhan fotografi, Pixel XL 2 memiliki kamera utama 12MP dan kamera depan 7MP. Perangkat ini akan menjalankan Android 7.1.1 Nougat.
Google dikabarkan telah menggelontorkan investasi US$ 880 juta atau setara Rp 11,6 Triliun untuk semua seri anyar Pixel. Tingginya biaya tersebut disebabkan besarnya permintaan produksi layar OLED dari LG.
(Dam/Why)
Tonton Video Menarik Berikut Ini:Â