Liputan6.com, Jakarta - Dominasi perangkat mobile di ranah internet sudah menjadi rahasia umum. Kini menurut laporan Global Statshot: Digital In Q3 2017 oleh We Are Social dan Hootsuite, jumlah pengguna internet mobile menguasai 92 persen dari total pengguna internet dunia.
Baca Juga
Advertisement
Berdasarkan data tersebut, total pengguna internet aktif pada kuartal III (Q3) 2017 berkisar 3,8 miliar dengan 92 persen di antaranya adalah pengguna internet mobile sebanyak 3,5 miliar. Selain itu, trafik web dari ponsel juga lebih besar dibandingkan perangkat lain.
Ponsel menguasai 54 persen trafik web, sedangkan laptop dan desktop sebesar 41 persen, tablet 5 persen serta berbagai perangkat lain seperti konsol gim 0,14 persen. Namun dari semuanya, kategori perangkat lain memiliki peningkatan yang paling besar dibandingkan setahun yang lalu sebesar 27 persen dan ponsel naik 21 persen.
Media sosial juga banyak diakses menggunakan perangkat mobile. Saat ini ada sebanyak 3 miliar pengguna media sosial aktif, dengan 2,7 miliar di antaranya menggunakan perangkat mobile.
Adapun untuk sistem operasi (OS) mobile, Android masih merajai pasar internet mobile. Android memimpin dengan 72,9 persen, iOS 19,4 persen, sisanya oleh berbagai OS mobile lain sebesar 7,7 persen.
Trafik data mobile terus mengalami peningkatan setiap kuartal sejak Q1 2012. Rata-rata smartphone di dunia menghabiskan internet mobile setiap bulan sebanyak 2,3 GB.
(Din/Isk)
Tonton Video Menarik Berikut Ini: