Sukses

Cari Tahu Unfollower di Instagram Kamu dengan Cara Ini

Bisa tidak ya mencari tahu siapa yang unfollow akun Instagram kita? Bisa, malah caranya mudah sekali!

Liputan6.com, Jakarta - Motif sebagian pengguna aktif Instagram mengunggah foto atau video, diakui atau tidak, demi mendapat "like" sebanyak mungkin. Hal ini berarti pula, jika ingin mendapat like banyak, mereka harus punya banyak follower.

Lalu muncul pertanyaan, bisa tidak sih kita mencari tahu siapa yang berhenti mengikuti (unfollow) akun Instagram kita? Bisa, malah caranya gampang banget! 

Bagi pengguna smartphone Android, di Google Play Store sudah tersedia sejumlah aplikasi untuk mengecek follower dan unfollower. Namun, kali ini kami merekomendasikan aplikasi Unfollowers for Instagram.

Untuk menggunakan aplikasi ini, kita cukup memasukkan username dan password akun Instagram. Jangan khawatir jika username dan password dicuri, karena sang pengembang aplikasi menegaskan kita bisa mengecek hal itu di HTTP monitor.

Tanpa berlama-lama, berikut cara mengetahuinya:

2 dari 2 halaman

Mengecek Unfollower

Meski memiliki tampilan antarmuka pengguna (user interface) sederhana, aplikasi ini mampu memenuhi kebutuhan kamu yang ingin mengecek unfollower.

 

Tersedia empat kategori di aplikasi ini yang mudah dipahami, yakni:

1. "Don’t follow back" (akun yang kita follow, tetapi mereka tidak follow kita)
2. "Recent unfollowers" (akun yang belum lama ini unfollow kita)
3. "Mutual" (akun yang saling follow dengan kita)
4. "Fans" (akun yang follow kita, tetapi kita tidak follow mereka)

Selain empat kategori di atas, aplikasi ini juga menyediakan menu "Ghost" untuk melacak siapa saja di antara follower kita yang tidak memberi "like" dan komentar di konten yang kita unggah, dan jalan pintas ke aplikasi Story Downloader untuk mengunduh konten Instagram Story.

Sejauh ini lebih dari sepuluh juta pengguna smartphone Android sudah mengunduh Unfollowers for Instagram.

Bagaimana, aplikasi ini sangat bermanfaatdan mudah digunakan, bukan? Selamat mencari tahu siapa saja unfollower kamu!

(Why/Cas)

Tonton Video Menarik Berikut Ini: