Liputan6.com, Jakarta - Berbagai laporan baru tentang iPhone 8 terus muncul di internet. Kali ini adalah laporan baru tentang varian memori internal yang akan dimiliki smartphone tersebut.
Dilansir GSM Arena, Jumat (25/8/2017), iPhone 8 akan meluncur dengan tiga pilihan memori internal, yaiu 64GB, 256GB, dan 512GB. Ketiganya akan dilengkapi dengan RAM 3GB dan chip Apple A11.
Advertisement
Simak Pula
Informasi tentang memori internal tersebut semakin dikuatkan dengan beredarnya gambar yang diduga storage chip 64GB milik Sandisk untuk iPhone 8.
Menurut seorang sumber, storage chip 64GB dan 256GB untuk iPhone 8 akan diproduksi oleh Sandisk dan Toshiba. Sementara Samsung dan Hynix akan menangani produksi untuk memori internal 512GB.
Adapun pihak Apple belum mengomentari berbagai rumor tentang iPhone 8. Smartphone terbaru Apple ini akan menjadi kompetitor flagship yang sudah dan akan diumumkan pada semester II 2017, termasuk Galaxy Note 8, LG V30, dan Huawei Mate 10.
Berdasarkan sejumlah informasi, iPhone 8 juga dilengkapi dua kamera belakang, sensor sidik jari di balik layar, fitur pendeteksi baru pada kamera bernama SmartCam, dan sistem operasi (OS) iOS 11. Sementara harga jualnya diperkirakan mencapai US$ 1.000.
iPhone 8 Paling Premium
Apple dilaporkan akan mengumumkan iPhone 8 bersamaan dengan dua seri 7s pada September 2017. Namun, iPhone 8 akan menjadi yang paling premium dibandingkan dua smartphone lain.
Sebelumnya, Vice President Foxconn, Luo Zhongsheng, pernah menyinggung soal harga jual iPhone 8. Ia mengatakan, iPhone 8 tidak akan dijual dengan harga murah disebabkan layar OLED yang digunakan. Foxconn sendiri adalah salah satu mitra manufaktur berbagai produk Apple termasuk iPhone.
Panel OLED diproduksi dengan desain khusus, sehingga membuat biaya produksinya jauh lebih tinggi daripada layar dengan bentuk standar.
Oleh karena itu, Apple harus mengeluarkan lebih banyak uang untuk layar tersebut dan membuat harga jual iPhone 8 lebih tinggi.
Layar iPhone 8 memerlukan sejumlah penyesuaian terhadap peralatan produksi. Hal ini karena kamera pemindai wajah akan diletakkan di layar iPhone 8, sehingga para manufaktur membutuhkan waktu yang lebih lama untuk memproduksinya.
Baca Juga
(Din/Isk)
Tonton Video Menarik Berikut Ini:
Advertisement