Sukses

Ikuti Tren, Xiaomi Bakal Ungkap Smartphone Selfie Bulan Depan?

Berdasarkan informasi dari unggahan di Twitter, Xiaomi berencana memperkenalkan seri smartphone terbaru untuk selfie di India.

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi dikabarkan bakal mengikuti tren smartphone khusus selfie yang kini tengah menjamur di sejumlah vendor. Informasi ini diketahui dari pengumuman yang disebar oleh perusahaan asal Tiongkok tersebut.

Dikutip dari Tech Radar, Jumat (27/10/2017), informasi ini diunggah oleh akun Twitter resmi Redmi India. Menurut keterangan dari unggahan tersebut, smartphone ini akan meluncur pada 2 November 2017 di India.

"Sisi terbaikmu ada di dalam dirimu! Segera hadir seri terbaru pada 2 November," tulis akun tersebut. Bersamaan dengan unggahan tersebut, akun Redmi India juga mengunggah ikon petir dengan tagar #YourBestSelfie.

Meski tak memberikan informasi lebih lanjut mengenai kicauan tersebut, unggahan VP Xiaomi dan MD Xiaomi India, Manu Kumar ternyata mengamini kicauan itu. Ia juga mengunggah gambar yang sama dan disertai caption perangkat ini merupakan seri terbaru.

"Persiapkan dirimu, smartphone selfie terbaik segera hadir! Ini merupakan seri terbaru," tulisnya lewat akun @manukumarjain. Cuitan ini kian menguatkan memang Xiaomi tengah bersiap meluncurkan smartphone yang mengunggulkan kemampuan selfie.

Sekadar informasi, Xiaomi selalu memperkenalkan perangkat terbarunya pertama kali dalam gelaran yang biasanya diadakan di Tiongkok. Setelah itu, baru perusahaan akan melakukan peluncuran secara global di sejumlah negara.

Namun menilik unggahan Manu, perangkat ini akan masuk sebagai produk terbaru. Bukan hal yang tak mungkin, perusahaan mengubah pola peluncuran untuk produk barunya di India.

Cara ini sebenarnya sudah pernah dilakukan saat Xiaomi mengumumkan Mi A1. Meski sebenarnya memiliki kesamaan spesifikasi dengan Mi 5X, perusahaan membuat Mi A1 berbeda karena didukung dengan program Android One dari Google dan mengumumkannya di India.

Karenanya, menarik untuk menantikan smartphone anyar yang akan diumumkan pada 2 November mendatang. Apakah smartphone ini akan menjadi produk yang benar-benar baru atau merupakan modifikasi dari seri yang sudah ada sebelumnya?

(Dam/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:Â