Sukses

Gempa di Jakarta, BMKG Pastikan Tak Potensi Tsunami

Melalui akun Twitter-nya, BMKG pastikan gempa yang baru saja terjadi tak berpotensi tsunami.

Liputan6.com, Jakarta - Gempa baru saja terjadi di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Berdasarkan informasi yang diperoleh dari akun Twitter resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di 81km Barat Daya Lebak, Banten.

Dikutip dari akun @infoBMKG, Selasa (23/1/2018), gempa ini berkekuatan 6,4 skala richter (SR) dan terjadi pada pukul 13.34 WIB. Adapun pusat gempa berada di kedalaman 10 km dan tidak berpotensi tsunami.

Sejumlah warganet juga sudah berkicau mengenai peristiwa gempa ini. Di Twitter, sejumlah warganet banyak yang mengunggah mengenai peristiwa yang baru saja terjadi ini. 

Berikut ini merupakan kicauan dari sejumlah warganet yang berkicau mengenai gempa yang baru saja terjadi di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

 

2 dari 3 halaman

Trending Topic

Ilustrasi gempa garut. (Liputan6.com/Muhamad Ali)

Cuitan warganet yang menggema di Twitter membuat trending topic di linimasa Twitter Indonesia. Tagar #gempa, #earthquake pun memuncaki topik paling banyak dicuitkan oleh pengguna Twitter.

3 dari 3 halaman

Gempa Jakarta

Ilustrasi gempa bumi (Photo: AFP/Frederick Florin)

Informasi dari BMKG, gempa dengan kedalaman 10 kilometer itu terjadi pada Selasa (23/1/2018), pukul 13.34 WIB. Pusat gempa berada di 7,21 Lintang Selatan dan 105,91 Bujur Timur tepatnya di 81 km Barat Daya Lebak, Banten.

Gempa bumi ini turut mengguncang Jakarta. Beberapa karyawan yang berada di gedung tinggi berhamburan ke luar gedung. Beberapa karyawan terlihat panik keluar dari gedung tinggi di kawasan senayan.

(Dam/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

  • Gempa adalah peristiwa bergetar atau bergoncangnya bumi karena pergerakan atau pergeseran lapisan batuan pada kulit bumi secara tiba‐tiba.

    Gempa

  • BMKG adalah singkatan dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika yang berstatus Lembaga Pemerintah Non Departemen (LPN).

    BMKG

  • Gempa magnitudo 5,5 mengguncang Banten, Jumat (4/2/2022). Lindu terjadi pada pukul 17.10 WIB.
    Gempa magnitudo 5,5 mengguncang Banten, Jumat (4/2/2022). Lindu terjadi pada pukul 17.10 WIB.

    Gempa Banten

  • Gempa Jakarta

  • Jakarta Gempa