Sukses

Mengupas Kecanggihan Dual Aperture di Kamera Galaxy S9

Simak seperti apa kecanggihan fitur yang ditawarkan pada kamera terbaru smartphone Samsung, Galaxy S9 dan S9 Plus.

Liputan6.com, Barcelona - Samsung resmi menyingkap tirai dan memperkenalkan smartphone premiumnya, Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus di Barcelona, Minggu (25/2/2018) waktu Spanyol. Tekno Liputan6.com turut langsung menghadiri momen besar ini.

Sudah pasti ada sejumlah peningkatan masih yang dihadirkan perusahaan teknologi asal Korea Selatan tersebut pada Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus. Salah satu dan yang paling utama adalah kecanggihan kamera Galaxy S9.

Sebagaimana diedarkan oleh rumor-rumor sebelumnya, kini terungkap bahwa Galaxy S9 memiliki satu kamera utama 12MP.

Sementara Galaxy S9 Plus dibekali dua kamera ganda 12MP dengan lensa telephoto dan wide-angle yang bisa menghasilkan efek latar bokeh atau live focus.

Seperti diinformasikan Samsung melalui tiga video yang diunggah lewat channel YouTube mereka sebelumnya, kamera Galaxy S9 hadir dengan tiga keunggulan utama.

Director of Product Marketing Samsung Jonathan Wong, mengklaim kamera Galaxy S9 dan S9 Plus memiliki kemampuan paling inovatif di masa ini. 

Jonathan mengungkap keunggulan pertama, di mana kamera smartphone ini dibekali kamera kemampuan dual aperture yang bisa mengadaptasi berbagai kondisi cahaya saat memotret.

Ia mengibaratkan cara kerja dual aperture seperti cara melihat mata manusia. "Mata manusia bisa beradaptasi dengan cepat sesuai dengan situasi dan kondisi pencahayaan. Begitu pun dengan kamera Galaxy S9 dan S9 Plus," kata Jonathan di panggung.

Dual aperture Galaxy S9 adalah F1.5. Dengan setting ini, kamera Galaxy S9 memiliki bukaan besar untuk mengakomodasi foto dalam kondisi minim cahaya.

Kehadiran aperture besar (F1.5) pada Galaxy S9 ini merupakan yang pertama kalinya hadir pada smartphone. Tujuannya adalah menghadirkan fotografi low light yang lebih baik.

Karena kamera Galaxy S9 tidak hanya hadir untuk mengakomodasi fotografi dalam kondisi minim cahaya, Samsung menghadirkan aperture kedua yakni F2.4 pada kameranya agar tetap bisa memotret dengan baik dalam kondisi cahaya normal.

 

2 dari 3 halaman

Super Slow-Motion

Keunggulan kedua pada kamera Samsung Galaxy S9 adalah fitur perekaman super slow-motion yang menghasilkan video 960 frame per second (fps) dengan resolusi 1.080 piksel.

Dengan fitur perekaman super slow-motion ini, Galaxy S9 bisa mengakomodasi kebutuhan pengguna untuk merekam momen yang terjadi cepat jadi bisa dinikmati dan ditampilkan dengan efek lambat yang dramatis. Dengan efek super slow-motion ini, perekaman sebuah momen cepat 0,2 detik bisa menjadi enam detik.

Selain itu, perekaman dengan efek super slow motion pada Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus bisa dilakukan multi-capture hingga 12 kali.

Keunggulan kamera Samsung yang ketiga adalah adalah kemampuan Augmented Reality (AR) pada kamera yang direalisasikan menjadi My Emoji.

Dengan My Emoji, pengguna bisa menjadikan fotonya menjadi emoji dalam bentuk GIF atau stiker. Emoji-emoji ini bisa dikirim melalui pesan instan.

3 dari 3 halaman

Pre-order Galaxy S9 Dibuka 27 Februari 2018 di Indonesia?

Pre-order Samsung Galaxy S9 sudah lebih dulu terpampang lewat pemasangan papan iklan digital di wilayah Sudirman, Jakarta Pusat.

Samsung memang tidak terang-terangan mengumbar soal Galaxy S9 pada iklan pre-order tersebut.

Pantauan Tekno Liputan6.com pada Rabu (21/2/2018), iklan tersebut menampilkan angka 9 dan tulisan "The Camera, Reimagined". Kemungkinan besar angka 9 itu memang merujuk pada Galaxy S9.

Iklan pre-order itu juga dilengkapi alamat URL www.GalaxyLaunchPack.com. Situs web tersebut berisi laman khusus yang diyakini dibuat untuk Galaxy S9.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Video Terkini