Liputan6.com, Jakarta Pesatnya perkembangan pasar televisi (TV) di Indonesia membuat produsen TV berlomba-lomba menghadirkan produk yang dapat memberikan pengalaman menonton lebih baik. Pada tahun Fiscal 2018, menjelang Asian Games dan World Cup FIFA 2018, Panasonic Gobel Indonesia hadir dengan 25 line-up TV terbaru untuk memberi pengalaman menonton spektakuler.
Lini produk TV terbaru tersebut terdiri dari dua model OLED, delapan model 4K, dan 15 model Full HD untuk pasar Indonesia. Dalam jajaran tersebut, Panasonic memperkenalkan TV Organic Light-Emitting Diode (OLED) yang telah lama dinantikan oleh pasar Indonesia.
Dilengkapi dengan berbagai keunggulan, TV OLED Panasonic hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia akan televisi yang mutakhir.
Advertisement
"Memasuki usia 100 tahun, Panasonic selalu berinovasi untuk menghadirkan produk terbaik bagi masyarakat di seluruh dunia, terutama Indonesia sesuai dengan slogan kami A Better Life A Better World. Dengan hadirnya TV OLED dari Panasonic yang merupakan product flagship, kami harapkan masyarakat Indonesia dapat menikmati tayangan dengan kualitas terbaik untuk memberikan pengalaman menonton yang lebih baik," ujar President Director PT Panasonic Gobel Indonesia, Seigo Saifu.
Setelah pada penyelenggaraan Asian Games 1962 di Indonesia, Panasonic turut andil dalam menghadirkan televisi hitam putih pertama di Indonesia. Kini, menjelang pelaksanaan Asian Games 2018, Panasonic kembali menghadirkan dua model unggulan TV OLED FZ1000 dan FZ950.
Disertai teknologi HDR 10+ terbaru, kedua TV tersebut dapat memberikan kualitas gambar dengan kontras yang sangat baik serta mampu menyeimbangkan kontras yang paling dinamis antara adegan gelap dan cerah untuk menghadirkan pengalaman menonton lebih baik.
"Setelah menjadi produsen TV hitam putih pertama di Indonesia untuk mendukung pelaksanaan Asian Games 1962, kali ini Panasonic memperkenalkan teknologi terbaru dengan TV OLED. Sejak 2017, Panasonic telah bekerja sama dengan Hollywood Giant Deluxe, untuk memastikan akurasi teknis TV OLED sesuai dengan visi kreatif para pembuat film," ucap Home Entertainment & Appliances Assistant General Manager Marketing PT Panasonic Gobel Indonesia, Erwin Lim.
Fitur unggulan TV OLED Panasonic
1. True Colour
Kualitas warna yang sangat indah akan tampak pada saat pertama kali dilihat. TV OLED menggunakan teknologi Hexa Chroma Drive Pro yang dapat mengatur cakupan warna dalam kecerahan, sangat tepat untuk ekspresi warna yang akurat.
Dengan teknologi Hexa Chroma Drive Pro, Panasonic TV mampu memberikan pemrosesan warna revolusioner asli Panasonic yang dapat dengan sempurna menghasilkan kualitas gambar 98 persen seperti aslinya. Akurat hampir semua tingkat kecerahan, sehingga membuat warna yang nyata.
2. True Contrast
TV OLED Panasonic dilengkapi dengan teknologi HDR terbaru, yaitu HDR 10+ yang dapat menampilkan cahaya nyata dari warna hitam yang paling pekat. Dengan begitu, dapat menyeimbangkan kontras yang paling dinamis antara gelap dan cerah yang secara otomatis dioptimalkan di setiap adegan. Ditambah dengan teknologi Absolute Black Filter yang direalisasikan untuk mengurangi pantulan eksternal, sehingga dapat menghasilkan nuansa hitam yang akurat.
3. True Detail
Teknologi Ultra-Fine Tuning yang didesain untuk menghadirkan nuansa yang tak terbayangkan. Mengekspresikan detail nyata terbaik, dari yang sangat cerah ke nuansa yang paling gelap dengan gradasi sangat halus.
TV OLED Panasonic telah dipakai di industri perfilman Hollywood karena menghasilkan kualitas gambar sesuai dengan yang diinginkan oleh pembuat film. Kekuatan emosional dari film dan acara TV terletak pada nuansa warna hitam yang menunjukkan detail gelap di dalamnya, sehingga memberikan pengalaman spektakuler setiap saat.
4. True Sound
Dynamic Blade Speaker yang disematkan pada TV OLED FZ1000 menghasilkan suara dinamis yang mampu mengajak pelanggan merasakan suasana yang nyata dan mendalam. Kemajuan teknologi yang luar biasa memungkinkan mencapai nada rendah yang kuat tak tertandingi.
TV OLED Panasonic akan hadir di pasar Indonesia pada Juni 2018 dengan kisaran harga mulai Rp 35.000.000 (55 inch) - Rp 60.000.000 (65 inch). Tahun ini Panasonic berfokus pada model dengan peningkatan nilai, seperti ukuran layar yang besar dan model 4K yang disebut dengan Hero Model, sebagai penyokong penjualan utama.
Panasonic juga memperkenalkan OLED TV untuk memperluas pasar premium sebagai model utama. Harapannya, dapat meningkatkan brand image Panasonic dan memberikan efek yang masif terhadap penjualan produk Hero Model.
"TV adalah salah satu pilar bisnis yang penting bagi Panasonic. Melalui peluncuran ini, Panasonic menargetkan untuk penjualan TV Panasonic dengan pertumbuhan dua kali lipat meningkat dibandingkan tahun lalu, dan kami berharap dapar terus berupaya menciptakan kehidupan yang lebih baik melalui teknologi terbaik kami," tutup Saifu.
Â
Â
(PR)