Liputan6.com, Jakarta - Restoran yang memperkerjakan robot untuk memasak burger, menjadi artikel terpopuler kanal Tekno Liputan6.com edisi Senin (25/6/2018).
Tak cuma itu, ada juga dua artikel lain yang tak kalah menariknya dibaca, di antaranya ada kehadiran Xiaomi Redmi 6 Pro dan harga resminya, serta hasil bidikan kamera dari smartphone tersebut.
Tanpa berbasa-basi, langsung simak tiga berita terpopuler tersebut berikut ini.
Advertisement
1. Keren, Restoran Ini Pakai Robot untuk Masak Burger
Restoran bernama Creator di San Fransisco memberikan pengalaman robotik bagi pecinta hamburger.
Bermodal enam dolar saja atau setara Rp 84 ribu pada kurs saat ini, pengunjung restoran dapat menikmati menu hamburger yang pembuatannya memakai mesin robot.
Tentunya, robot tidak selalu seperti manusia, melainkan dalam bentuk mesin yang dibuat melalui proses yang cukup lama, yaitu 8 tahun. Mesin itu memiliki panjang 14 meter dan terdiri dari 7 ribu komponen.
2. Punya Notch dan Baterai 4.000mAh, Berapa Harga Redmi 6 Pro?
Xiaomi akhirnya mengumumkan kehadiran smartphone terbarunya, Redmi 6 Pro. Xiaomi Redmi 6 Pro mengikuti tren smartphone masa kini, yakni memiliki desain notch atau "poni" di bagian atas layar.
Dilansir GSM Arena, Senin (25/6/2018), Xiaomi Redmi 6 Pro disokong prosesor Snapdragon 625, layar berukuran 5,8 inci dengan resolusi 2.280 x 1.080 piksel, dan rasio aspek 19:9.
Spesifikasi lainnya termasuk dua kamera belakang dengan masing-masing resolusi 12MP dan 5MP, serta 5MP dengan mode portrait AI dan HDR.
3. Xiaomi Pamer Hasil Bidikan Kamera Redmi 6 Pro
Xiaomi kembali merilis bocoran tentang smartphone terbarunya, Redmi 6 Pro. Kali ini, perusahaan mengunggah hasil bidikan kamera smartphone itu.
Dilansir GSM Arena, Senin (25/6/2018), Xiaomi mengunggah hasil foto Redmi 6 Pro dalam mode portrait dengan berbagai kondisi cahaya.
Sampel foto ini muncul setelah banyak informasi tentang smartphone tersebut beredar di internet.
(Jek/Isk)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: