Sukses

Top 3 Tekno: Harga dan Spesifikasi Oppo A3S Curi Perhatian

Harga dan spesifikasi Oppo A3s, menjadi artikel terpopuler kanal Tekno Liputan6.com pada Senin (30/7/2018).

Liputan6.com, Jakarta - Harga dan spesifikasi Oppo A3s, menjadi artikel terpopuler kanal Tekno Liputan6.com pada Senin (30/7/2018).

Tak cuma itu, dua artikel lain yang juga tak kalah menyedot perhatian pembaca berasal dari lima (5) domain milik Google yang sangat panjang, serta korban Samsung Galaxy Note 4 yang menuntut Rp 3,3 miliar.

Untuk lebih lengkap, yuk simak tiga berita terpopuler tersebut berikut ini.

1. Ini Harga dan Spesifikasi Oppo A3S

Tampilan anyar Oppo A3s yang baru rilis di Indonesia (sumber: Oppo)

Oppo kembali meluncurkan smartphone terbarunya untuk pasar Indonesia. Mengusung nama A3s, smartphone ini menjadi model pertama yang membawa konfigurasi kamera ganda di seri A dari Oppo.

Sama seperti model Oppo lain, smartphone ini juga membawa A.I. Beauty Recognition Technology di kamera depan. Tidak hanya itu, A3s juga dibekali dengan baterai besar yang menjanjikan daya tahan lebih lama.

Menurut PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto, Oppo A3s sendiri sudah didistribusikan sejak 25 Juli 2018. Namun, informasi peluncuran perangkat ini baru diumumkan karena distribusinya sudah merata baik online maupun offline.

Selengkapnya baca di sini

2. 5 Domain Milik Google yang Panjangnya Bikin Pusing Tujuh Keliling

Raksasa mesin pencari itu dilaporkan baru saja membeli domain seluruh huruf yaitu abcdefghijklmnopqrstuvwxyz.com.

Google kini punya perusahaan induk bernama Alphabet.

Menariknya, setelah pengumuman tersebut dilakukan pada 2015, Google diketahui telah membeli domainabcdefghijklmnopqrstuvwxyz.com.

Tampak seperti lelucon? Sayangnya, ini memang benar. Sebelumnya, abc.xyz telah dipilih untuk menjadi laman utama Alphabet.

Selengkapnya baca di sini

3. Korban Ledakan Galaxy Note 4 Tuntut Rp 3,3 Miliar

Galaxy Note 8 dibagikan secara gratis ke penumpang pesawat Iberia tujuan Madrid-A Coruna (Sumber: Twitter @iberia).

Maret tahun lalu, seorang anak perempuan berusia 4 tahun bernama Feng Yue menjadi korban ledakan Galaxy Note 4 milik sang ayah. Feng Yue dilaporkan mengalami luka bakar tingkat kedua di wajahnya.

Saat kejadian, Feng Yue tengah tidur sehingga smartphone ayahnya yang meledak mengenai wajahnya.

Kini, ayah Feng Yue mengklaim, smartphone yang dibeli pada Agustus 2016 dari sebuah toko retail, kemudian meledak saat diisi daya di meja samping tempat tidur.

Selengkapnya baca di sini

(Jek/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: