Sukses

Eksibisi eSports Asian Games 2018 Resmi Dimulai

Jauh dari genggap gempita pagelaran Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, turnamen eSports yang berlangsung di Britama Arena-Mahaka Square resmi dimulai.

Liputan6.com, Jakarta - Jauh dari genggap gempita pagelaran Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, turnamen eSports yang berlangsung di Britama Arena-Mahaka Square, Jakarta, Minggu (26/8/2018), resmi dimulai.

Sebagai informasi, ini merupakan kali pertama cabang eSports dipertandingkan pada pesta olahraga se-Asia atau pun global.

Karena itu, eSports masuk ke dalam kategori olahraga yang dieksebisikan atau demonstrasi. Ini berarti tiap perolehan medali yang didapat tidak dihitung dan tidak mempengaruhi peringkat negara peserta di ajang Asian Games 2018.

Dimulai hari ini, demonstrasi eSports di Britama Arena dibuka oleh Ketua INASGOC, Erick Thohir. Ia menyambut senang akhirnya gelaran eksibisi eSports ini resmi digelar di Asian Games 2018.

"Saya turut senang eSports akhirnya ikut ambil bagian dalam Asian Games 2018, sebagai bagian perkembangan olahraga modern. Kita ketahui, eSports berkembang pesat dan booming di kalangan milenial di banyak negara, termasuk Indonesia," katanya.

Hal serupa juga diungkap Kenneth Fok, president AESF (Asian Electronic Sports Federation). Fok mengatakan, "Gelaran eSports kali ini menjadi tonggak sejarah untuk memperkenalkan nilai-nilai sportivitas di dalam olahraga kepada anak-anak muda."

 

2 dari 2 halaman

Proses Panjang

Tak hanya itu, ia juga mengungkap proses panjang yang harus eSports lalui hingga akhirnya diakui dan tampil di ajang besar seperti Asian Games 2018 ini.

"Perjalanan eSports ke Asian Games tak semudah yang dikira. Akan tetapi, proses ini berbuah hasil yang luar biasa. Diharapkan dengan berakhirnya turnamen eSports, masyarakat dapat melihat olahraga baru ini dengan pikiran yang terbuka," paparnya.

Untuk diketahui, eksibisi eSports dimulai hari ini, 26 Agustus hingga 1 September di Britama Arena-Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta. Sebagai kompetisi pembuka, gim Arena of Valor (AoV) langsung dipertandingkan.

Selain AoV, gim lain yang dipertandingkan termasuk League of Legends, Clash Royale, Starcraft II, Heartstone, dan Pro Evolution Soccer 2018.

Adapun demonstrasi eSports ini diikuti oleh negara-negara se-Asia, seperti Laos, Uzbekistan, Malaysia, Tiongkok, Hong kong, Taiwan, Kazakhstan, Vietnam, Pakistan, Korea Selatan, Arab Saudi, Jepang, Thailand, India, Kirgizstan, Sri Langka, Iran, dan Indonesia selaku tuan rumah Asian Games 2018.

(Ysl/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini