Liputan6.com, Jakarta - Cuitan kocak warganet soal aksi selebrasi atlet badminton Jonatan Cristie saat final badminton di Asian Games 2018, menjadi artikel terpopuler kanal Tekno Liputan6.com edisi Rabu (29/8/2018).
Tak cuma itu, ada juga dua artikel lain yang tak kalah menarik perhatian pembaca. Seperti lima (5) ponsel dengan desain paling aneh di dunia, dan juga keluhan warganet soal tiket penutupan Asian Games 2018 yang habis dijual.
Tanpa berpanjang lebar lagi, yuk simak berita lengkapnya berikut ini.
Advertisement
1. Belum Move On, Ini Cuitan Lucu Warganet Saat Jojo Buka Baju
Aksi selebrasi atlet badminton Jonatan Christie alias Jojo setelah memenangkan medali emas di Asian Games 2018 terus dibicarakan warganet.
Usai menang tiga set melawan pebulu tangkis Chinese Taipei, Jojo langsung berselebrasi dengan melepas kausnya yang dibasahi keringat.Â
Sontak, Istora Senayan, Jakarta, pun bergemuruh dengan teriakan histeris para pendukung. Jepretan kamera milik fotografer pun terus berjalan mengabadikan momen Jojo memamerkan otot.
Alhasil, puluhan foto Jojo tengah pamer otot memenuhi jejaring sosial. Aksi buka baju Jojo pun masih jadi bahan pembicaraan warganet di linimasa Twitter.
Buktinya, tagar Jojo Buka Baju (#jojobukabaju) masih menjadi salah satu trending topic di lini masa Twitter Indonesia per Rabu (29/8/2018).
2. 5 Ponsel dengan Bentuk Paling Aneh dan Ajaib di Dunia
Sebelum masa smartphone yang bentuknya rata-rata mirip bahkan persis satu sama lain, beberapa produsen ponsel beberapa waktu lalu rupanya punya ide unik dalam menggarap produknya.
Modelnya beragam dan tak jarang bikin geleng-geleng kepala karena bentuknya aneh.
Jika kamu tak percaya bahwa sebelum smartphone menjadi tren seperti sekarang ini, ada ponsel-ponsel aneh, berikut ini lima di antaranya yang Tekno Liputan6.com kutip dari Wonderlist, Rabu (29/8/2018).
3. Warganet Keluhkan Tiket Penutupan Asian Games 2018 yang Habis Terjual
Gagap gempita pesta olahraga Asia, Asian Games 2018, menyita perhatian warga Indonesia.
Mulai dari opening ceremony yang spektakuler hingga pertandingan seru yang melibatkan atlet-atlet andalan Indonesia jadi bahan pembicaraan sampai sekarang.
Terbaru, jelang usainya ajang Asian Games 2018, masyarakat mulai memburu tiket untuk menyaksikan closing ceremony Asian Games 2018 yang akan dilaksanakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, 2 September 2018.
(Jek/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: