Liputan6.com, Jakarta - Kabar terbaru datang dari smartphone layar lipat besutan Huawei. Dilaporkan, perusahaan asal Tiongkok itu akan memperkenalkan smartphone layar lipatnya saat gelaran Mobile World Congress (MWC) 2019.
Informasi ini diketahui usai Huawei memperkenalkan purwarupa smartphone besutannya ke operator asal Korea Selatan. Kepastian ini dilaporkan oleh ETNews beberapa waktu lalu.
Dikutip dari GSM Arena, Kamis (22/11/2018), Huawei memiliki rencana untuk memperkenalkan smartphone layar lipatnya pada ajang MWC 2019.
Advertisement
Baca Juga
Menurut laporan tersebut, Huawei juga sudah mempersiapkan produk ini dengan matang. Sejumlah pihak yang melihat purwarupa produk tersebut pun mengaku kaget dengan kesiapan produk ini.
Dari informasi yang diperoleh, smartphone ini memiliki layar berukuran 8 inci saat dibuka. Sementara saat dilipat perangkat ini memiliki layar berukuran 5 inci.
Ukuran ini sedikit lebih besar dari smartphone layar lipat Samsung yang diperkenalkan beberapa waktu lalu. Perangkat itu memiliki layar berukuran 7,3 inci saat dibuka, sedangkan saat dibuka memiliki layar 4,6 inci.
Adapun manufaktur pembesut layar perangkat ini adalah BOE, perusahaan yang berpusat di Beijing Tiongkok dengan sejumlah pusat pengembangan di seluruh dunia.
Meski memperkenalkan perangkat ini ke operator dan pejabat di Korea Selatan, belum ada kepastian dari petinggi Huawei yang menyebut perangkat ini akan menyambangi pasar Asia.
Saat ini, Huawei tengah menguji coba jaringan 5G di perangkat ini sebagai tahap akhir pengembangan. Begitu 5G siap dikomersialisasi, Huawei akan meluncurkan smartphone layar lipatnya.
Smartphone Lipat 5G Huawei Bakal Meluncur 2019
Sebelumnya, di sela peluncuran smartphone terbaru Huawei, yakni Huawei Mate 20 dan Huawei Mate 20 Pro, CEO Huawei Richard Yu mengonfirmasi kabar lain tentang smartphone layar lipat mereka.
Sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari Phone Arena, Sabtu (20/10/2018), Richard Yu menyebutkan rencana perusahaan Tiongkok itu merilis smartphone lipat tahun depan.
Yu juga menyebutkan, smartphone lipat ini akan mendukung jaringan 5G.
Keterangan yang diberikan Yu ini cukup sejalan dengan pejabat eksekutif Huawei lainnya, yakni Ken Hu. Bulan lalu, di World Economic Forum, Ken Hu mengatakan, smartphone 5G pertama Huawei memiliki merupakan sebuah smartphone lipat.
Dia mengatakan, smartphone layar lipat 5G akan dirilis setidaknya pada Juni 2019.
Bulan lalu, Richard Yu pernah mengatakan, nantinya smartphone lipat bisa menggantikan komputer. Alasannya, perangkat ini bisa disimpan di saku pakaian pengguna dan dikeluarkan saat ingin dipakai.
Layarnya pun bisa menjadi lebih besar saat dibuka, mungkin ukuran layarnya bisa seukuran layar tablet.
(Dam/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:Â
Advertisement