Sukses

8 Aplikasi Gratis untuk Nonton Film di Smartphone, Movie Lovers Wajib Tahu

Lewat aplikasi ini Anda bisa streaming acara TV favorit langsung dari smartphone.

Liputan6.com, Jakarta Buat Anda yang suka nonton film streaming, dan masih bingung mau nontonnya di mana. Aplikasi gratis ini akan memberikan ratusan film streaming. Gunakan aplikasi ini di smartphone atau tablet Anda, dan Anda bisa bersiap untuk menonton film gratis pilihan yang Anda mau dalam waktu beberapa menit saja.

Aplikasi film gratis ini nggak cuma asyik untuk nonton film aja, di aplikasi ini Anda bisa streaming acara TV langsung dari smartphone atau tablet. Pas banget buat Anda yang ketinggalan acara TV favorit saat ditinggal bepergian.

Beragam genre film gratis bisa Anda akses di aplikasi ini, mulai dari komedi, aksi, horror, drama, dokumenter, keluarga, dan banyak jenis film lainnya. Nah, kali ini Liputan6.com, rekomendasikan aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk nonton film streaming gratis yang dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (29/1/2019).

2 dari 3 halaman

Aplikasi gratis yang wajib dimanfaatkan movie lovers

Sony Crackle

Di aplikasi Sony Crackle, Anda bisa menikmati berbagai tayangan layaknya TV pintar, soalnya di aplikasi ini menyediakan pemutar streaming, dan game.

Untuk mengakses aplikasi ini sangatlah mudah. Anda tidak perlu memiliki akun untuk menonton film maupun acara TV streaming. Namun jika ingin, juga terdapat pilihannya. Aplikasi ini bisa digunakan di iOS (iPhone, iPad, iPod touch), Android, Windows, dan lain sebaginya.

Tubi

Aplikasi Tubi hampir mirip dengan situs web yang ada di komputer, namun dapat dioptimalkan dengan sangat baik untuk smartphone Anda sehingga jadi mudah untuk digunakan.

Semua genre bisa Anda temukan di aplikasi Tubi ini, sama seperti di situs webnya. Kalau Anda ingin menonton film streaming di aplikasi ini, maka tak perlu khawatir tentang detail filmnya. Karena di Tubi, tanggal rilis, durasi, peringkat, dan genre film dijelasin detail. Aplikasi ini bisa digunakan di iOS, Apple TV, Android, Samsung TV, dan lain sebagainya.

Vudu

Kalau di aplikasi Vudu, Anda bisa membeli filmnya. Tetapi Anda juga bisa menikmatinya dengan menonton ribuan film secara gratis, dengan penawaran iklan yang diberikan.

Nah, cara menonton film gratis di Vudu cukup mudah, cukup buka halaman gratis yang terletak di bawah aplikasi atau telusuri film yang memiliki label gratis dengan iklan. Dari sana, Anda bisa melihat semua film yang ada di Vudu secara gratis, baik film terbaru minggu ini, populer ataupun genre tertentu. Aplikasi ini bisa digukana pada ponsel berbasis Andorid, iOS, dan Chromecast.

Viewster

Aplikasi ini sangat mudah untuk mencari film dan acara TV dalam genre apapun. Anda dapat mengatur bahasa pada film. Selain itu, di Viewster Anda juga bisa menelusuri biografi para aktor, menonton trailer film, dan membaca berita selebriti.

Aplikasi ini bisa digunakan di iOS, Android, Roku, dan lain sebagainya.

3 dari 3 halaman

Bebas nonton film di mana pun

Yidio

Di aplikasi ini, Anda dapat memfilter film dengan berbagai cara, seperti diatur menurut tanggal tayang perdananya, peringkat MPAA, genre, atau bahkan menyembunyikan film yang sudah Anda tonton. Aplikasi ini bisa digunakan di iOS, Android, Amazon Kindle.

Perlu Anda ketahui bahwa, film di Yidio tidak semuanya dipublish di situs web. Anda akan mendapatkan pemberitahuan untuk menginstal aplikasi lain untuk menonton film, seperti Sony, Crackle, dan Hulu.

SnagFilms

Aplikasi nonton film gratis ini sangat mudah digunakan dan memungkinkan Anda untuk berbagi film melalui media sosial Anda. Anda dapat menggulir genre di bagian film dan melihat bagian lain dari film di halaman utama. Aplikasi ini bisa digunakan di iOS, Android, Blackberry, Windows, dan lain sebaginya.

Popcornflix

Di aplikasi ini, Anda dapat menemukan beberapa film unggulan yang di tampilkan di halaman utama, dan Anda dapat menelusuri film berdasarkan genre. Aplikasi ini bisa digunakan di iOS, Android, Blackberry, Roku, dan lain sebagainya.

Tersedia juga pilihan bagi Anda pengguna baru, film paling populer, dan film asli dari Popcornflix. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan film ke antrian untuk mengumpulkannya di satu tempat. Bahkan tanpa perlu masuk ke akun.

Pluto TV

Merupakan layanan serba guna yang memiliki aplikasi di berbagai TV pintar dan smartphone. Anda dapat menggunakannya untuk menonton TV dan film secara gratis atau streaming. Berbagai macam genre film yang terdapat di Pluto TV seperti drama, aksi, dan horror. Anda juga dapat melihat film terbaru, yang telah ditambahkan dan film populer di Pluto TV.

Aplikasi ini bisa digunakan di Android, iOS, Amazon Fire TV, dan lain sebagainya.

Video Terkini