Sukses

Realme 3 Penuhi Kebutuhan Anak Muda dengan Unibodi Bergradasi dan Baterai 4230 mAh

Realme 3 memiliki bodi dan beragam fitur yang sesuai kebutuhan anak muda. Seperti apa?

Liputan6.com, Jakarta Realme meluncurkan seri terbarunya di Indonesia, yaitu realme 3. Suksesor realme 2 ini akan menyapa generasi muda di Indonesia pada Selasa (12/3/2019). Menyasar pasar anak muda, smartphone ini hadir dengan spesifikasi terbaik di kelasnya dan tentunya harga yang kompetitif.

Salah satu spesifikasi yang ada di realme 3 adalah prosesor MediaTek Helio P60. Prosesor ini menggabungkan daya dan kinerja inti prosesor yang cepat dengan unit pemrosesan yang dibuat khusus untuk aplikasi Artifical Intelligence (AI).

Hasilnya, chipset MediaTek Helio P60 memungkinkan pengguna untuk mendeteksi wajah, mengidentifikasi obyek dan pemandangan, memiliki pengalaman gaming yang smooth, dan memotret secara berkualitas. Cocok banget untuk generasi milenial yang suka traveling, fotografi, dan main games.

“Kami akan membawa versi global realme 3 menggunakan prosesor MediaTek Helio P60 ke Indonesia. Dipasangkan dengan ColorOS versi terbaru di realme 3 yang merupakan sistem operasi sederhana dan ringan, smartphone ini memberikan keseimbangan performa antara software dan hardware serta gaya dan harga yang terbaik di segmennya," ujar Direktur Marketing realme Asia Tenggara, Josef Wang.

Lanjutnya, realme merupakan merek yang fokus menghadirkan smartphone dengan nilai terbaik untuk kaum muda. Pihaknya ingin kaum muda di Indonesia memiliki smartphone dengan kinerja terbaik, spesifikasi yang baik di kelasnya, dan desain yang penuh gaya.

Meski memiliki kinerja yang cepat, pengguna tak perlu khawatir akan mengalami boros baterai. Pasalnya, realme 3 dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar hingga 4.230 mAh. Menjadikan smartphone ini memiliki masa aktif yang lebih lama daripada ponsel kebanyakan.

Desain unibodi bergradasi

Dari segi desain, realme 3 memiliki desain yang nyaman dilihat dan nyaman digenggam. Guna memberikan sensasi nyaman ketika digenggam, realme 3 memilih konsep injeksi yang sudah terintegrasi dan menghilangkan bingkai tengah. Jadi, hanya ada satu lapisan antara bodi dan layar. Dengan hilangnya bingkai tengah dan garis samping yang begitu tipis, smartphone ini jadi lebih tipis dan ringan.

Selain nyaman digenggam, realme 3 juga nyaman dipandang karena pilihan warnanya yang menarik. Ada dua pilihan warna yang tersedia, yaitu Dynamic Black dan Radiant Blue. Setiap pilihan warnanya memiliki gradasi sehingga terlihat kian kekinian.

Dynamic Black merupakan perpaduan warna ungu dan hitam. Melihatnya bagaikan melihat langit malam yang penuh bintang. Indah dan elegan. Smartphone ini pun dapat menambah gaya siapa pun yang memiliknya.

Sementara itu, Radiant Blue memiliki gradasi warna biru dan hijau. Menariknya, warna ini juga diberi lapisan silver di bawahnya yang dapat menimbulkan efek cermin. Menjadikannya begitu modern dan elegan.

Fitur kamera mumpuni

Realme memahami betul kebutuhan anak muda akan pengalaman fotografi yang berkesan. Kebutuhan generasi milenial yang ingin dapat menghasilkan foto ciamik pada malam hari dijawab oleh realme 3 dengan fasilitas Nightscape.

Fitur ini didukung oleh bantuan AI serta sinergi multi-frame dan algoritma anti-shake, sehingga mampu meningkatkan kualitas gambar dalam cahaya redup. Selain itu, Nightscape juga dapat mengurangi noise yang kerap muncul di foto malam hari secara efektif.

Fitur kamera lain yang tak kalah spesial di realme 3 adalah mode Chroma Boost. Mode ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pengguna akan efek gambar, warna, dan gaya foto yang lebih baik. Pasalnya, mode Chroma Boost didukung dengan teknologi AI yang mampu mengenali dan mengoptimalkan pemandangan dalam foto sesuai rentang dinamis yang lebih besar. Fitur ini juga mampu memperkaya detail di bagian yang disorot seta membuat bayangan dan eksposur lebih seimbang.

Di menu kamera realme 3, pengguna juga dapat menemukan mode time lapse, slow-mo, pano, dan expert.

Secara keseluruhan, realme 3 dibuat berdasarkan riset lapangan yang luas dan interaksi mendalam dengan konsumen. Bagi mereka, smartphone bukan hanya alat komunikasi, tetapi juga perangkat dasar untuk bersosialisasi, hiburan, bekerja dan belajar. Selain itu, desain tampilan ponsel juga dianggap sebagai simbol kepribadian mereka. Apabila kamu tertarik memilikinya, silakan tunggu kehadirannya pada 12 Maret 2019.

Dapatkan kabar terbaru dan informasi lebih lanjut tentang realme 3 melalui akun Facebook resmi realme Indonesia di facebook.com/realmeIndonesia dan akun Instagram resmi realme Indonesia di Instagram.com/realmeindonesia, atau kunjungi link ini untuk informasi lebih detail.

 

 

(Adv)