Sukses

Diam-Diam, Apple Umumkan iPad Air dan iPad Mini Generasi Baru

Kedua iPad yang dimaksud adalah iPad Air yang memiliki ukuran 10,5 inci dan sebuah iPad Mini.

Liputan6.com, Jakarta - Apple diam-diam mengumumkan dua model iPad terbaru jelang peluncuran akbarnya pada akhir Maret ini.

Kedua iPad yang dimaksud adalah iPad Air yang memiliki ukuran 10,5 inci dan sebuah iPad Mini.

Sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari Engadget, Selasa (19/3/2019), iPad Air 10,5 inci akan menghadirkan 70 persen performa yang lebih baik ketimbang pendahulunya.

Pasalnya, iPad Air terbaru ini didukung dengan chip Bionic A12 yang didukung dengan teknologi Neural Engine milik Apple.

Prosesor ini akan sangat berguna bagi perangkat yang layarnya 20 persen lebih lebar ketimbang generasi sebelumnya. Prosesor juga mendukung penggunaan Apple Pencil.

Produk lain yang dirilis adalah iPad Mini yang memiliki ukuran 7,9 inci. Layar iPad ini diklaim 25 persen lebih cerah ketimbang iPad Mini versi sebelumnya. iPad Mini terbaru itu juga didukung dengan Apple Pencil.

Secara hardware, kedua model iPad terbaru ini memiliki layar laminasi yang berfungsi mendekatkan permukaan kaca dan layar untuk meningkatkan visibilitas.

Perangkat ini tampaknya tidak dilengkapi dengan Face ID, mengingat masih tersedianya tombol Home di bagian bawah layar.

 

2 dari 2 halaman

Harga iPad Terbaru

Sejauh ini, kedua model iPad ini akan hadir dalam balutan warna Silver, Space Gray, dan Gold dengan pilihan memori internal 64GB dan 256GB.

iPad Mini dibanderol mulai USD 399 (atau setara Rp 5,6 jutaan) untuk model WiFi. Sementara, untuk model WiFi dengan dukungan jaringan seluler dibanderol USD 529 (atau setara Rp 7,5 jutaan).

Sementara itu, iPad Air versi 10,5 inci dibanderol mulai dari USD 499 atau setara Rp 7 jutaan untuk versi WiFi dan mulai dari USD 629 (atau setara Rp 8,9 jutaan) untuk versi WiFi dan seluler.

(Tin/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: