Liputan6.com, Jakarta - Jelang Idul Fitri 2019 yang segera tiba, pasti sebagian besar dari kamu sudah menerima tunjangan hari raya (THR).
Pada momen tersebut, banyak orang yang menyisihkan uang THR mereka untuk membeli smartphone baru, dan digunakan selama mudik Lebaran.
Nah, artikel yang merangkum daftar 5 smartphone seharga Rp 1 jutaan untuk teman perjalanan mudik, mencuri perhatian pembaca kanal Tekno Liputan6.com edisi Minggu (2/6/2019).
Advertisement
Baca Juga
Selain itu, dua artikel lain yang juga cukup populer, termasuk bocoran gambar Galaxy Note 10, dan Apple punya paten smartphone layar lipat.
Lebih lengkap, simak ketiga berita tersebut berikut ini.
1. THR Cair, Ini 5 Smartphone Rp 1 Jutaan Pilihan untuk Temani Mudik
Sebagian perusahaan telah mencairkan tunjangan hari raya (THR) untuk karyawan mereka.
Cairnya THR biasanya jadi kesempatan untuk orang berganti smartphone baru dengan harga yang rasional.
Berikut adalah 5 smartphone seharga Rp 1 jutaan yang bisa jadi pilihan untuk menemani mudik.
Â
2. Bocoran Gambar Galaxy Note 10 Muncul di Internet, Beda dari Galaxy S10?
Bocoran informasi tentang smartphone terbaru Samsung, Galaxy Note 10, semakin marak bermunculan di internet.
Kabar terkini, pembocor rahasia dan desainer kenamaan Ben Geskin merilis gambar render yang ia yakini akan serupa dengan Galaxy Note 10 saat Samsung ungkap dua bulan mendatang.
Gambar render yang dibuat oleh Geskin ini didasarkan bocoran informasi dari orang dalam Samsung, yakni Ice universe.
3. Susul Perusahaan Lain, Apple Punya Paten Smartphone Layar Lipat
Apple dilaporkan mulai mengikuti jejak sejumlah perusahaan teknologi lain yang sudah mempersiapkan perangkat layar lipat. Informasi ini diketahui dari paten yang didaftarkan oleh perusahaan tersebut.
Dikutip dari CNET, Minggu (2/6/2019), paten perangkat layar ini didaftarkan di kantor paten Amerika Serikat. Dalam paten tersebut, Apple hanya mendaftarkannya sebagai cover dan layar yang dapat dilipat untuk perangkat elektronik.
Sayang, tidak ada informasi spesifik mengenai perangkat yang dimaksud. Karenanya, belum dapat diketahui apakah perangkat ini merupakan iPhone, iPad, atau produk yang benar-benar baru dari Apple.
(Ysl/Isk)
Advertisement