Liputan6.com, Jakarta - Selama beberapa tahun, Apple mengembangkan produknya jadi lebih inovatif. Salah satunya dengan menghadirkan fitur ketahanan terhadap debu dan air.
Bagi sebagian orang, fitur ini mungkin tidak banyak dipakai karena tidak semua orang menjatuhkan iPhone mereka ke dalam air atau bahkan jarang dibawa saat berenang.
Advertisement
Baca Juga
Meski begitu fitur ini bisa sangat berguna saat kondisi darurat. Misalnya seperti kasus yang terjadi di Inggris ini.
Mengutip laman Ubergizmo, Jumat (16/8/2019), sekelompok tim penyelam menemukan sebuah iPhone X di dasar danau.
Uniknya iPhone X tersebut masih bisa dinyalakan setelah diangkat dari dasar danau.
Menurut cerita para penyelam, ketika layar iPhone X telah menyala kembali, si pemilik perangkat mendapatkan notifikasi panggilan tak terjawab dari kakeknya.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Ditemukan Masih Menyala
Salah seorang penyelam yang menemukan iPhone itu, yakni Anthony Hanstock, menyelam hingga ke dasar danau dan meraih smartphone tersebut.
"Saya meraihnya dan menekan tombol (di sisi smartphone), dan smartphone itu hidup. Layar menyala dan dia (pemilik) memiliki panggilan tak terjawab dari kakeknya," tutur Hanstock.
iPhone X tersebut merupakan milik Brad Beech, seorang staf yang bekerja di danau. Ia tak sengaja menjatuhkan iPhone X itu beberapa hari lalu.
Menurut Beech, penemuan iPhone X di dasar danau oleh para penyelam ini bisa membuat dia berhemat £ 800 atau setara Rp 13,8 juta untuk asuransi telepon.
(Tin/Why)
Advertisement