Sukses

Xiaomi Mi Mix 4 Usung Snapdragon 855 Plus, RAM 12GB, dan Kamera 108MP

Xiaomi Mi Mix 4 dikabarkan akan mengusung chipset Snapdragon 855 Plus, RAM 12GB, dan kamera 108MP.

Liputan6.com, Jakarta - Informasi terbaru tentang Mi Mix 4 kembali ramai bermunculan di internet. Kali ini, beredar bocoran yang menyebutkan smartphone itu akan meluncur awal bulan depan.

Tak hanya itu, bocoran informasi penting tentang smartphone terbaru milik Xiaomi itu pun semakin ramai. Salah satu informasi datang tipster (pembocor informasi) dari Tiongkok tentang spesifikasi Mi Mix 4.

Dikutip dari Gizchina, Jumat (23/8/2019), Mi Mix 4 akan hadir dengan konsep layar lengkung yang sudah mendukung resolusi hingga 2K. Dalam hal hardware, Xiaomi dikabarkan akan menyematkan chipset terbaru milik Qualcomm, yakni Snapdragon 855 Plus.

Untuk mendukung performa, perusahaan asal Tiongkok itu juga akan menyematkan RAM 12GB, memori internal 1TB, dan baterai 4,500mAh dengan pengisian daya cepat 30W di Mi Mix 4.

2 dari 2 halaman

Kamera Mi Mix 4

CEO Xiaomi Lei Jun memperkenalkan Mi MIX 2s. Foto: Xiaomi

Lebih lanjut, kamera Mi Mix 4 akan dilengkapi dengan empat lensa utama berkemampuan 108MP, lensa superwide 16MP, lensa 12MP, dan periskop.

Sayang, pembocor rahasia yang dirahasiakan namanya itu tidak mengungkap detail tentang kamera selfie smartphone.

Fitur lain dari Mi Mix 4 yang disebutkan dalam bocoran, termasuk jack audio 3.5mm dan dukungan NFC.

Bagaimana menurut kamu tentang kabar spesifikasi Mi Mix 4 ini? Apakah Xiaomi bakal meluncurkan smartphone ini ke pasar global, khususnya Indonesia?

(Ysl/Why)