Sukses

Mario Kart Tour Resmi Sambangi Android dan iOS

Mario Kart Tour akhirnya resmi meluncur di perangkat Android dan iOS

Liputan6.com, Jakarta - Sesuai janji Nintendo, Mario Kart Tour sudah meluncur di platform iOS dan Android, Rabu (25/9/2019).

Kehadiran gim baru Nintendo ini menandakan debut pertama gim seri Mario Kart tersebut meluncur di smartphone.

Diumumkan semenjak satu bulan lalu, namun informasi yang tidak diketahui oleh gamer adalah kehadiran fitur berlangganan--opsional--bernama Gold Pass di Mario Kart Tour.

Adapun dengan Gold Pass, gamer bakal mendapatkan item in-game dan badges (emblem) saat bermain. Sayang, belum diketahui dengan jelas fungsi item-item tersebut di dalam gim.

Dengan fitur berlangganan ini, kamu juga dapat langsung membuka modus 200cc.

Nintendo saat ini memberikan kesempatan kepada gamer mencoba gim secara gratis selama dua minggu, setelah itu kamu harus membayar gim seharga Rp 70 ribu per bulan.

Gimana, sudah unduh Mario Kart Tour ke smartphone Android dan iOS kamu?

2 dari 3 halaman

Gameplay Mario Kart Tour Bocor di Internet

Penampakan bocoran Mario Kart Tour di internet. (Doc: Resetera)

Nintendo mengumumkan sudah membuka akses beta untuk gim mobile terbarunya, yakni Mario Kart Tour.

Berhubung masih tahap beta, Nintendo meminta gamer tidak mengunggah gambar dan video gameplay ke media sosial.

Sayang, tidak semua gamer menaati permintaan Nintendo tersebut. Beberapa dari mereka memutuskan untuk mengunggah tangkapan gambar (screenshot) dan video ke internet.

Dari postingan tersebut, banyak hal yang menjadi perhatian bagi kamu yang mengaku fans berat Mario Kart. Tetapi, tidak semuanya kabar yang baik.

Dikutip dari laman Nintendo Life via Cult of Mac, Senin (27/5/2019), sejumlah karakter ikonik dari seri Mario bakal hadir di dalam gim mobile itu.

3 dari 3 halaman

Arena Balap di Mario Kart Tour

Game racing Mario Kart akan hadir di smartphone? Bagaimana ya tampilan gameplay-nya?

Lebih lanjut, arena balap yang hadir di dalam gim mobile tampak mirip dari trek dari seri Mario Kart sebelumnya.

Seperti Mario Kart lainnya, gamer dapat menggunakan beragam item (senjata) untuk mengalahkan pembalap lain di dalam gim.

Seperti gim Super Mario Run, gamer bakal memainkan gim ini dalam portrait mode atau hanya dengan satu tangan.

Sekadar informasi, Tour merupakan gim Mario Kart pertama yang meluncur di perangkat mobile. Karenanya, banyak fans berat Nintendo sudah menanti.

Masih belum ada kabar pasti kapan gim ini meluncur di perangkat iOS dan Android, akan tetapi Nintendo sempat mengatakan Mario Kart Tour bakal meluncur tahun ini.

(Ysl/Why)

Video Terkini