Sukses

Ini Bocoran Spesifikasi Pixel 4

Kedua smartphone memiliki dua perbedaan spesifikasi yang cukup mencolok yakni ukuran layar dan kapasitas baterai.

Liputan6.com, Jakarta - Google akan mengumumkan seri Pixel 4 pada 15 Oktober 2019. Menjelang hari pengumumannya, bocoran tentang smartphone tersebut semakin banyak beredar di ranah internet.

Dilansir dari GSM Arena, Sabtu (5/10/2019), 9to5Google dilaporkan memiliki informasi mengenai rincian spesifikasi Pixel 4 dan 4 XL. Kedua smartphone memiliki dua perbedaan spesifikasi cukup mencolok, yakni ukuran layar dan kapasitas baterai.

Pixel 4 memiliki layar Full HD+ berukuran 5,7 inci dan baterai 2.800 mAh. Sementara Pixel 4 XL dilengkapi layar Quad HD+ dengan baterai 3.700 mAh.

Keduanya akan melenggang dengan prosesor Snapdragon 855, serta memiliki tiga kamera belakang dengan konfigurasi dua lensa kamera utama 12MP dan satu lensa telefoto 16MP.

Fitur-fitur lainnya termasuk stereo speaker, USB Type-C, Face Unlock, dan Motion Sense. Pixel 4 dan 4 XL akan meluncur dengan OS Android terbaru, serta akan mendapatkan tiga tahun pembaruan OS dan keamanan.

2 dari 2 halaman

Google Pixel 4 Tak Akan Meluncur Sebelum 18 Oktober?

Google akan mengumumkan seri Pixel 4 pada 15 Oktober 2019. Namun peluncurannya di pasar diprediksi tidak akan digelar sebelum 18 Oktober 2019.

Dilansir dari Phone Arena, Google dilaporkan secara tidak langsung mengonfirmasikan tanggal peluncuran seri Pixel 4. Akun resmi Android di Twitter, mengungkapkan perangkat pertama yang akan dikapalkan dengan OS Android 10 adalah OnePlus 7T.

Smartphone baru OnePlus tersebut akan dirilis pada 18 Oktober. Jika merujuk pada waktu peluncuran OnePlus 7T, maka Pixel 4 tak akan lebih dahulu meluncur daripada smartphone tersebut. Sama seperti OnePlus 7T, seri Pixel 4 akan meluncur dengan Android 10.

Kendati demikian, Google dilaporkan akan tetap menggelar pre-order Pixel 4 dan 4 XL pada 15 Oktober. Namun peluncuran perdananya di pasar diperkirakan digelar setelah 18 Oktober 2019.

Google pada tahun-tahun sebelumnya memang tidak menggelar acara pengumuman dan peluncuran perdana di hari yang sama. Smartphone Pixel pertama, misalnya, diumumkan pada 4 Oktober 2016 dan dirilis pada 20 Oktober. Pixel 3 dan 3 XL pada tahun lalu diumumkan pada 9 Oktober, dan dirilis pada 18 Oktober.

Pixel 4 dan 4 XL juga dilaporkan akan meluncur di pasar dengan varian warna Just Black, Clearly White, dan Oh So Orange.

(Din/Why)