Sukses

Social Media Week Jakarta 2019 Siap Digelar Bulan Depan

SMW Jakarta 2019 hadir dengan kembali dengan tema 'Stories: With Great Influence Comes Great Responbility'.

Liputan6.com, Jakarta - Social Media Week (SMW) Jakarta 2019 akan segera digelar. Ajang berbagi informasi dan konferensi terbaik seputar media sosial termasuk teknologi di dalam perubahan bisnis siap digelar pada 11 hingga 15 November 2015 di The Hall, Senayan City, Jakarta.

SMW tahun ini bertema 'Stories: With Great Influence Comes Great Responbility'. Akan ada tiga topik menarik yang terangkum dalam lima pilar, yakni konferensi, community meet up, workshop, satellite events, dan exhibition.

Menurut Chairman Social Media Week Jakarta sekaligus CEO PT Merah Cipta Media, Antonny Lie, topik yang akan dibahas di SMW sangat bermanfaat bagi peserta. Mereka akan mendapatkan insight dan wawasan terkini mengenai perkembangan media sosial, termasuk teknologinya.

"SMW Jakarta 2019 mengajak seluruh audiens dan masyarakat lebih luas untuk meningkatkan kesadaran, termasuk tanggung jawab dalam menyebarkan suatu konten dengan cara educate, show, and grow yang selaras di media sosial," tuturnya dalam keterangan resmi yang Tekno Liputan6.com terima, Jumat (11/10/2019).

Salah satu topik di SMW Jakarta 2019 adalah social media & society. Sesuai namanya, topik ini membahas peranan media sosial, cara penggunaan, hingga dampaknya ke kehidupan masyarakat dan bisnis.

Terlebih, cara menggunakan media sosial akan berpengaruh dan berdampak pada orang lain. Selain itu, peran media sosial di area bisnis atau digital marketing juga berdampak pada reputasi brand dan bisnis itu sendiri.

Beberapa pembicara pada konferensi dengan topik social media & society ini adalah Presidium MAFINDO, Anita Wahid, Regional CEO APAC YouGov, Julien Chevignon, serta Public Policy dan Government Affairs Manager Google, Ryan Rahardjo.

2 dari 2 halaman

Bahasan lain di SMW Jakarta 2019

Pembahasan lain di SMW Jakarta 2019 adalah mengenai kebutuhan brand untuk terhubung dengan konsumen dan mengenalkan produk terbarunya melalui platform media sosial baru. Platform ini diyakini mengakomodasi kebutuhan kreativitas dan produktivitas.

Di sisi lain, kemajuan teknologi di masa depan, khususnya pengembangan platform media sosial juga memiliki sisi lain yang perlu diperhatikan. Jadi, topik ini akan membahas peran platform media sosial dan penggunanya supaya brand dapat memanfaatkan kedekatan dengan konsumen.

Saat sesi konferensi, pembicara mengenai topik ini akan diisi oleh CEO Visinema Picture Angga Dwimas Sasongko, CCO Visinema Pictures Adriano Qalbi, Strategy Director Mirum Yhanuar Purbokusumo, Creative Director Mirum Mark Verhagen, dan Head of Public Policy TikTok Indonesia, Malaysia & Phillipines, Donny Eryastha, serta Head of Marketing TikTok Indonesia Dina Bhirawa.

Terakhir, ada pembahasan mengenai influencer dalam sebuah aktivitas pemasaran, mengingat tidak jarang muncul fakta negatif atau kritik. Untuk itu, dilakukan pembahasan mengenai peran influencer dalam strategi pemasaran di masa mendatang.

Pembicara dalam topik ini di sesi konferensi adalah COO Gushcloud International Oddie Randa, Customer Success Director Digimind Olivier Girard, dan Head of Solutions LinkedIn Asia Emma Loye. Bagi kamu yang tertarik hadir, tiket SMW Jakarta 2019 dapat diperoleh di Tiket.com.

(Dam/Why)

Video Terkini