Sukses

Social Media Week Jakarta 2019 Dorong Masyarakat Sadar Akan Penggunaan Media Sosial

Mengusung tema "Stories: With Great Influence Comes Great Responsibility", Social Media Week Jakarta 2019 mengambil tiga topik penting

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang satu bulan acara, Social Media Week (SMW) Jakarta 2019 kian siap untuk menyebarkan ide, inovasi, dan wawasan seputar media sosial dan teknologi dalam perubahan bisnis, masyarakat, dan budaya.

Forum ini digelar berdasarkan dampak media sosial dalam kehidupan bermasyarakat dan berbisnis--bagaikan pedang bermata dua--ada beberapa hal positif dan juga negatif yang dapat mempengaruhi pengguna.

Mengusung tema "Stories: With Great Influence Comes Great Responsibility", SMW Jakarta 2019 mengambil tiga topik penting: Social Media & Society, The Future of Brands, dan Influence Equation.

"Keseluruhan topik ini saling berkaitan dalam bagaimana kita hidup di era yang terintegrasi dan saling terhubung untuk memanfaatkan teknologi guna menjangkau audiens dan konsumen kita, serta sejauh mana pengaruhnya dalam membuat perubahan," ujar Antonny Liem, Chairman SMW 2019 Jakarta dan CEO PT Merah Cipta Media di Jakarta, Rabu (16/10/2019).

SMW 2019 nantinya akan menghadirkan sejumlah pembicara ternama pada bidangnya. Antara lain Najwa Shihab (jurnalis), Karem Cheng (Head Social of 9GAG), Nathan McDonald (CEO We Are Social), dan Nadya Hutagulung (UN Environment Goodwill Ambassador Founder of Let Elephants Be Elephants)

Social Media Week Jakarta 2019 akan berlangsung pada 11-15 November 2019 di The Hall, Lantai 8 Senayan City, Jakarta.

 

2 dari 3 halaman

Rangkaian Acara

Rangkaian acara SMW Jakarta 2019 diawali dengan sesi Workshop (11-15 November), merupakan acara pengajaran intensif/sesi demo dengan pakar-pakar untuk kelompok audiens terbatas.

Dilanjutkan dengan conference yang terbagi menjadi dua penjabaran, yaitu Strategic Track (13-14 November) untuk mengetahui cara terbaik dan terbaru guna memasarkan bisnis dan Creative Track (15 November) untuk pemikiran kreatif dari calon blogger hingga storytellers.

Sesi Conference disenggelarakam bersama dengan Community Meet Up (13-15 November) yang merupakan sesi santai selama 1 jam bersama lebih dari 36 organisasi lokal dan global yang menginspirasi.

 

3 dari 3 halaman

Exhibitions

Selain itu terdapat Exhibitions yang menampilkan barang-barang pilihan selama lima hari di area Senayan City, dan terdapat juga Satellite Events (11-12 November) yang disenggelarakan di luar area dan terbuka untuk umum.

Tidak hanya itu, SMW Jakarta dan Socialbakers akan mengumumkan Socially Devoted Award untuk beberapa kategori produk di media-media sosial pada saat konferensi pada 14 November 2019.

Informasi selanjutnya dapat diperoleh di website resmi smwjakarta.com dan untuk tiket dapat dibeli melalui Tiket.com.

(Keenan Pasha/Isk)

Video Terkini