Sukses

Aplikasi Moladin Bidik Pecinta Sepeda Motor

Aplikasi Moladin hadir sebagai platform online yang memungkinkan masyarakat berburu sepeda motor.

Liputan6.com, Jakarta - Peningkatan jumlah sepeda motor dengan rata-rata sebesar 5,3 persen per tahun di Jakarta, menjadi dasar akan tingginya potensi jual-beli kendaraan roda dua tersebut secara online.

Maka tak heran, banyak platform online--salah satunya e-commerce--mulai menawarkan berbagai merek kendaraan (termasuk sepeda motor).

Menyadari tren tersebut, aplikasi Moladin hadir sebagai platform online yang memungkinkan masyarakat berburu kendaraan pribadi, khususnya bagi penyuka sepeda motor.

Mario Tanamas, Co-Founder Moladin, mengatakan melalui platform besutannya ini para bikers memiliki wadah untuk mendapatkan informasi seputar dunia sepeda motor sekaligus berinteraksi dengan sesama bikers di Indonesia.

"Moladin sengaja dibuat untuk membuat hidup bikers di Indonesia jadi lebih mudah," ujar Mario melalui keterangannya, Jumat (29/11/2019).

Selain sebagai platform jual-beli otomotif, aplikasi Moladin juga menyuguhkan berbagai informasi berguna seputar sepeda motor.

Antara lain penawaran sepeda motor baru atau bekas yang dilengkapi dengan info spesifikasi dan harga, pencarian suku cadang, aksesori, dan apparel, sampai forum dan komunitas.

 

 

2 dari 2 halaman

Fitur Forum

Forum di Moladin menjadi tempat bertemunya para pengguna motor dari merek tertentu sampai varian tertentu untuk berbagi informasi dan tips-tips penting untuk perawatan motor mereka.

Kehadiran forum ini bisa menjembatani orang-orang yang tidak memiliki waktu luang di bengkel untuk mengumpulkan informasi penting seputar motor mereka.

Kemudahan akses informasi semacam ini juga membuat sepeda motor menjadi moda yang masih menarik untuk digunakan para pekerja.

(Isk/Why)