Liputan6.com, Jakarta - Tak dapat dimungkiri, bintang Billie Eilish di industri musik dunia semakin bersinar saja. Setelah membawa pulang lima piala Grammy Awards 2020, Billie menjadi artis termuda yang pernah mengisi lagu soundtrack untuk film James Bond.
Walau banyak gamer yang tidak terlalu peduli dengan kiprah musik Billie Eilish, mereka mungkin akan tertarik untuk mengetahui ibu Billie, Maggie Baird, beberapa kali menjadi pengisi suara sejumlah gim terkenal.
Dikutip dari Gamerant, Jumat (7/2/2020), Maggie Baird, ibunda Billie pernah mengisi suara karakter bernama Samara di gim Mass Effect 2 dan Mass Effect 3.
Advertisement
Baca Juga
Sebelum kedua seri gim buatan BioWare, Maggie mengisi suara gim pertama pada 1999 di dalam judul gim Battlezone 2: Combat Commander.
Maggie tidak pernah muncul di dalam gim sejak 2013 di dalam gim Lightning Returns: Final Fantasy 13.
Judul gim lain yang dia isi suaranya, termasuk Saints Row 2 dan Saints Row 3, EverQuest 2, dan Vampire: The Masquerade - Redemption.
Â
Alasan Berhenti Menjadi Pengisi Suara
Lebih lanjut, tidak diketahui secara jelas mengapa Maggie tidak menjadi pengisi suara di dalam gim sejak 2013.
Namun diyakini, dirinya berhenti menjadi pengisi suara untuk menghabiskan waktu lebih banyak menemani putrinya dalam tur musik ketimbang bekerja sebagai aktor.
Sementara itu, Billie sendiri tampaknya menjadi penggemar setia gim. Lagunya "ilomilo" memakai judul sesuai dengan gim yang sama.
Mengingat hubungan antara ibunya dan industri gim, bukan hal yang tidak mungkin melihat Eilish muncul di satu atau dua judul gim.
Adapun judul lagu "You Should See Me in a Crown" sudah muncul di dalam gim FIFA 19.
(Ysl/Isk)
Advertisement