Sukses

Waze Bantu Temukan RS Rujukan Covid-19 Terdekat di Indonesia

Aplikasi navigasi berbasis komunitas Waze menambahkan titik-titik pusat pemeriksaan medis dan rumah sakit rujukan Covid-19 di seluruh Indonesia pada petanya.

Liputan6.com, Jakarta - Aplikasi navigasi berbasis komunitas Waze menambahkan titik-titik pusat pemeriksaan medis dan rumah sakit rujukan Covid-19 di seluruh Indonesia pada petanya.

Dengan begitu, pengguna di Indonesia bisa menemukan RS rujukan Covid-19 di daerah masing-masing di aplikasi Waze.

Sebagaimana diketahui, situasi penyebaran Covid-19 di Indonesia kini meningkat drastis. Jumlah kasus terkonfirmasi pun mengalami peningkatan.

Pemerintah pun terus melakukan upaya pencegahan dan migitasi dengan menyiapkan 132 rumah sakit rujukan Covid-19 di seluruh Indonesia.

Mengutip keterangan resmi Waze yang diterima Tekno Liputan6.com, Senin (23/3/2020), para pengguna Waze di Indonesia bisa memasukkan kata kunci seperti "COVID", "covid", "coronavirus", "corona virus" dan "rumah sakit corona" untuk menemukan lokasi-lokasi pusat pemeriksaan terdekat.

Secara global, Waze juga telah menambahkan penutupan jalan, pemeriksaan medis, dan fitur pengingat pop-up terkait, didukung oleh komunitas Map Editor.

2 dari 3 halaman

Pengemudi Harus Tetap Aman

Country Manager Waze Indonesia Marlin R Siahaan mengatakan, Waze berkomitmen membantu pengemudi agar tetap aman selama Covid-19 masih mewabah.

"Waze memberikan informasi akurat dan up-to-date mengenai lokasi penutupan jalan, perawatan, dan pemeriksaan kesehatan terkait," kata Marlin. Sangat penting untuk diketahui bahwa batuk, demam, sakit tenggorokan, kelelahan, sesak napas adalah beberapa dari gejala penyakit Covid-19.

"Jika pengguna kami mengalami gejala-gejala tersebut, mereka sangat disarankan untuk melakukan prosedur pemeriksaan di rumah sakit terdekat yang dapat ditemukan lokasinya lewat Waze," kata Marlin.

(Tin/Why)

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: