Sukses

Hands On Redmi 8A Pro, Ponsel Rp 1,5 Jutaan dengan Fitur Reverse Charging

Tekno Liputan6.com pun berkesempatan untuk melakukan hands-on Redmi 8A Pro.

Liputan6.com, Jakarta - Seri Redmi dengan embel-embel "A" memang terkenal di pasaran sebagai smartphone terjangkau yang diluncurkan oleh Xiaomi.

Meski dijual dengan harga murah, perusahaan asal Tiongkok tersebut tidak ingin mengecewakan penggemar setianya (MiFans) dengan smartphone seadanya.

Bagaimana tahun ini? Xiaomi baru saja mengumumkan kehadiran anggota baru di keluarga seri "A", yakni Redmi 8A Pro untuk pasar Indonesia.

Dibanderol seharga Rp 1,5 jutaan, smartphone ini menghadirkan sejumlah peningkatan dari seri Redmi 8A yang telah diumumkan sebelumnya.

Salah satu yang paling tampak secara langsung adalah kehadiran dua lensa kamera di belakang bodi smartphone berkemampuan 13MP (wide), dan 2MP (bokeh).

Tekno Liputan6.com pun berkesempatan untuk melakukan hands-on Redmi 8A Pro, berikut adalah sejumlah foto-fotonya.

2 dari 5 halaman

Tampak Depan

Tampak depan Redmi 8A Pro dengan notch di atas. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Redmi 8A Pro memiliki layar dengan panel IPS berukuran 6,22 inci dengan aspek rasio 19:9, dan sudah pakai pelindung layar Corning Gorilla Glass 5.

Tampak depan Redmi 8A Pro dengan notch di atas. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Di atas layar, tampak notch waterdrop tempat Xiaomi meletakkan kamera selfie berkemampuan 8MP berkemampuan mengambil foto bokeh.

Tampak depan Redmi 8A Pro. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Berbekal kamera depan di layar, pengguna dapat mengandalkan fitur Face Unlock agar smartphone lebih aman dan tidak bisa sembarangan dibuka oleh orang tak dikenal.

 

3 dari 5 halaman

Tampak Belakang

 

Tampak belakang Redmi 8A Pro dengan dua kamera. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Hadir sebagai seri update-an Redmi 8A, perusahaan melengkapi ponsel pintar ini dengan dua kamera utama.

Adapun masing-masing kamera berkemampuan 13MP f/2.2 (wide), 2MP f/2.4 (depth), dan dilengkapi dengan fitur Google Lens.

Selain kamera dan flashlight, kamu tidak akan menemukan sensor sidik jari (fingerprint scanner) di bodi belakang Redmi 8A Pro.

Bodi belakang Redmi 8A Pro menggunakan bahan khusus agar tidak mudah slip dari genggaman. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Pengguna hanya mengandalkan fitur face unlock dan sistem keamanan layar konvensional, seperti PIN, Pattern, Swipe, dan Password untuk membuka dan mengunci smartphone.

Xiaomi mengklaim, bodi smartphone buatannya kali ini sudah dilengkapi dengan Aura XGrip Desain agar tidak mudah slip dari genggaman.

Smartphone ini juga sudah disertakan dengan sertifikasi P2i yang dapat melindunginya dari cipratan air.

Aksesoris di dalam paket penjualan Redmi 8A Pro. (Liputan6.com/ Yuslianson)

4 dari 5 halaman

Sisi Kanan dan Kiri

Tombol power/lock dan volume terletak di sisi kanan bodi Redmi 8A Pro. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Seperti smartphone Xiaomi lainnya, sisi kanan bodi Redmi 8A Pro terdapat sebuah tombol volume dan power/lock.

Sementara sisi kiri hanya ada dua slot kartu SIM dan satu microSD yang bisa dibuka dengan SIM card ejector.

Sisi kiri bodi Redmi 8A Pro tempat slot dual kartu SIM dan satu microSD. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Bagi yang ingin menikmati konten video dan musik menggunakan smartphone ini, Xiaomi tetap menyertakan headphone jack 3,5mm yang terletak di bagian bawah bodi.

Selain jack audio, kamu akan juga menemukan speaker dan port microUSB untuk pengisian baterai yang diletakkan berdampingan.

Speaker, port USB C, dan audio jack 3,5mm di bagian bawah Redmi 8A Pro. (Liputan6.com/ Yuslianson)

5 dari 5 halaman

Kesan Pertama

Redmi 8A Pro. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Dengan harga tersebut, wajar bilamana Xiaomi hanya menyertakan prosesor Snapdragon 439 dan GPU Adreno 505. Untuk mendukung performa, perusahaan menyediakan dua pilihan RAM untuk Redmi 8A Pro, yakni 2GB dan 3GB.

Sayang, Redmi 8A Pro hanya menyediakan satu opsi memori internal sebesar 32GB saja, berbeda dari seri Redmi 8A yang ada opsi 64GB.

Menariknya, smartphone ini hadir dengan fitur unik dan pertama untuk seri di kelasnya. Apa itu? Redmi 8A Pro memiliki kemampuan untuk mengisi ulang smartphone lain, atau bisa dibilang berfungsi sebagai powerbank.

Seperti apa kemampuan smartphone ini sehari-hari? Pantau terus Tekno Liputan6.com untuk review lengkapnya nanti.

Spesifikasi

Layar: 6.22 inci

Kamera Ganda: 13MP f/2.2 (wide), dan 2MP f/2.4 (depth)

Kamera Depan: 8MP f2.0

Chipset: Qualcomm Snapdragon 439, octa-core CPU (4x 1.95GHz Cortex-A53 + 4x 1.45GHz Cortex-A53), Adreno 505 GPU

RAM dan Storage: 2GB/32GB atau 3GB/32GB, support microSD

Konektivitas: Connectivity: Dual SIM, 4G LTE, Bluetooth 4.2, 2.4GHz Wi-Fi 802.11n, USB-C 2.0, A-GPS/GLONASS/BeiDou

Baterai: 5000mAh battery, dukung fast charging 18W, 10W charger

Lainnya: Face unlock, wireless FM radio

(Ysl/Why)

Video Terkini