Liputan6.com, Jakarta - Meizu sedang menyiapkan smartphone terbarunya, Meizu 17. Informasi tentang smartphone tersebut kembali muncul.
Dilansir GSM Arena, Sabtu (4/4/2020), gambar pelindung Meizu 17 tampak menghiasi ranah internet. Pada cover tersebut terdapat keterangan 15 April, yang diperkirakan sebagai waktu peluncuran smartphone tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Produk ini akan menjadi smartphone 5G pertama Meizu. Kehadirannya sekaligus disebut untuk merayakan ulang tahun ke-17 Meizu.
Meizu 17 diprediksi memiliki layar OLED dengan refresh rate 90Hz dan chipset Snapdragon 865. Smartphone ini akan menggunakan charger 30W.
Smartphone ini disebut akan hadir dalam dua varian, yaitu nama kode M2091 untuk Meizu 17 Pro dan M2081 untuk Meizu 17.
Oppo Reno5 Hadir Mei 2020
Vendor lain yang sedang menyiapkan smartphone baru adalah Oppo dengan Reno5. Seri Oppo Reno5 dilaporkan akan meluncur pada Mei 2020.
Oppo disebut melewati angka "4" karena dianggap tidak membawa keberuntungan di Tiongkok, serta kaitannya dengan kematian.
Sejauh ini, belum begitu banyak informasi tentang Reno5. Namun, smartphone ini akan menjadi penerus Reno3.
Seri Reno3 dirilis di Tiongkok tiga bulan lalu, atau pada Desember 2019. Varian internasional memulai debut pada awal bulan ini.
Seiring waktu, informasi tentang Reno5 diprediksi akan semakin banyak beredar di internet.
(Din/Ysl)
Advertisement