Liputan6.com, Jakarta - Huawei sedang menyiapkan sejumlah smartphone baru, dan salah satunya adalah Nova 7. Informasi tentang smartphone tersebut juga sudah beredar di ranah internet.
Dilansir GSM Arena, Senin (21/4/2020), pihak Huawei melalui akun resmi di Weibo, mengunggah video mengenai smartphone tersebut. Berdasarkan video itu, ponsel pintar tersebut tampak memiliki layar dengan desain curved edge.
Advertisement
Baca Juga
Smartphone yang muncul di dalam video diperkirakan sebagai varian Nova 7 Pro. Ponsel tersebut dilaporkan akan diperkuat chipset Kirin 990 5G.
Sebelumnya, sebuah smartphone dengan kode nomor HNB-AN10 juga muncul di Geekbench dan diprediksi sebagai Nova 7. Smartphone tersebut berbasis Android 10, memiliki RAM 8GB, dan chipset Kirin 985.
Selain Nova 7 dan 7 Pro, Huawei dilaporkan juga akan mengumumkan Nova 7 SE pada 23 April 2020. Smartphone tersebut diperkuat chipset Kirin 820.
Huawei P40 Pro Resmi Meluncur di Indonesia, Harganya?
Lebih lanjut, Huawei akhirnya mengumumkan kehadiran seri flagship P40, P40 Pro, dan P40 Pro Plus (P40 Pro+) untuk pasar Indonesia. Sebelumnya, ketiga smartphone tersebut sudah diumumkan dalam acara live streaming pada 26 Maret 2020.
"Setelah diumumkan 26 Maret 2020 untuk pasar global, kami dengan bangga mengumumkan series P40 untuk pasar smartphone Indonesia," ucap Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Consumer Business Group (CBG) saat membuka live stream, Jumat (10/4/2020).
Perusahaan asal Tiongkok itu akan merilis P40 Pro terlebih dahulu."P40 Pro akan menjadi seri pertama di seri ini yang akan menyambangi Indonesia," ucap Lo Khing Seng.
Huawei menjual P40 Pro dengan harga Rp 14,499,000 di Indonesia. Perusahaan secara serentak telah membuka pre-order secara offline dan online mulai Sabtu (11/4/2020).
(Din/Ysl)
Advertisement