Liputan6.com, Jakarta - Tokopedia baru saja mengumumkan kehadiran aplikasi baru yang khusus untuk ditujukan untuk para penjual. Aplikasi bernama Tokopedia Seller ini disebut dapat membantu penjual meningkatkan produktivitasnya.
Menurut AVP of Product Tokopedia Priscilla Anais, aplikasi ini hadir dengan perubahan besar untuk membantu para penjual. Sebab, Priscilla menuturkan, Tokopedia kini sudah menjadi rumah dari 7,8 penjual yang bergabung dalam platformnya.
"Fitur ini hadir sejalan dengan perusahaan untuk terus berinovasi. Jadi, fitur-fitur ini bukan dibuat dalam satu malam, melainkan sudah dikerjakan sejak tahun lalu dan hadir untuk memenuhi kebutuhan pengguna," tutur Priscilla saat konferensi pers online, Senin (27/4/2020).
Advertisement
Baca Juga
Head of Product Tokopedia Nadhira Ayuningtyas menuturkan, aplikasi ini hadir untuk membantu para penjual mengelola tokonya. Oleh sebab itu, aplikasi ini disesuaikan dengan kebutuhan penjual.
"Lewat aplikasi ini, kami mengembangkannya dengan mengedepankan prinsip mobile-first. Sebab, lebih dari setengah penjual kami berasa dari mobile. Jadi, kami ingin memudahkan para penjual," tuturnya menjelaskan.
Selain itu, Tokopedia Seller ini sekaligus menjadi upaya startup unicorn tersebut membantu pelaku usaha offline yang mulai beralih ke online. Terlebih, di tengah pandemi saat ini.
"Untuk penjual, kami memang sudah melihat ada kenaikan. Dan, kami juga melihat kebutuhan penjual akan aplikasi yang lebih kuat itu cukup tinggi," ujar Nadhira lebih lanjut. Karenanya, aplikasi Tokopedia Seller ini akhirnya diluncurkan.
Nadhira mengatakan, aplikasi ini memang baru tersedia di Android dan menyusul nantinya di iOS. Adapun penjual yang sudah memakai aplikasi Tokopedia Seller tidak perlu lagi memasang aplikasi Tokopedia biasa, sebab seluruh fitur juga tersedia di aplikasi tersebut.
"Aplikasi ini tersedia secara gratis untuk para penjual, sehingga seluruh tingkat penjual dapat merasakan fitur yang ada di dalamnya, cukup dengan menginstallnya saja," ucap Nadhira.
Â
Fitur yang Tersedia di Aplikasi Tokopedia Seller
Mengingat aplikasi ini ditujukan bagi para penjual, Tokopedia pun membekalinya dengan beragam fitur yang dapat mempermudah aktivitas mereka langsung dalam satu aplikasi.
Salah satu fitur yang dihadirkan adalah Dashboard. Dengan fitur ini, penjual dapat memantau seluruh aktivitasnya mulai dari pesanan yang masuk, hingga produk yang siap dikirim, termasuk proses pengiriman.
"Penjual juga dapat melihat potensi total pendapatan dari produk-produk yang akan dijual," tutur Nadhira menjelaskan. Selain itu, ada pula wigdet penting yang dapat memberikan beragam informasi, seperti stok barang yang tersedia secara lebih mudah.
Penjual juga dapat melakukan pemasangan iklan maupun broadcast chat dari dashboard secara langsung. Sebagai tambahan, Tokopedia turut membenamkan fitur Quick Reply, sehingga penjual tidak perlu membuka aplikasi untuk membalas pesan dari pembeli.
"Harapannya, dengan seluruh fitur ini dapat membantu seller kami meningkatkan produktvitasnya," ujarnya lebih lanjut. Dengan widget yang ditampilkan, penjual juga dapat mengetahui sejumlah tips penting untuk meningkatkan penjualannya.
Advertisement
Fitur Tokopedia Play
Selain untuk penjual, Tokopedia juga meluncurkan fitur baru yang disebut Tokopedia Play. Head of Product Tokopedia Play Cynthia Limin menuturkan fitur ini membantu memberikan informasi lebih baik bagi pembeli.
"Adanya kebutuhan bagi pembeli kami untuk melihat suatu produk didemokan melalui video, tidak hanya foto saja," tutur menjelaskan. Untuk itu, fitur ini membantu konsumen untuk dapat melihat langsung produk yang ditampilkan.
Dengan fitur ini pula, pembeli juga dapat bertanya langsung secara interaktif dengan penjual untuk mengetahui produk yang ditampilkan. Cynthia mengatakan Tokopedia juga bekerja sama dengan sejumlah merek maupun influencer ternama untuk hadir di Tokopedia Play.
Lebih lanjut Cynthia mengatakan fitur ini dapat dilihat dari banner laman aplikasi atau mencarinya di kolom pencarian. Tokopedia juga sudah membuat penyesuaian agar fitur ini dapat tetap nyaman bagi pengguna.
"Jadi, saat terhubung dengan Wi-Fi, Tokopedia Play yang sedang berlangsung akan langsung diputar. Namun kalau tidak terhubung, fitur ini akan tampil seperti banner biasa," tutur Cynthia menjelaskan.
(Dam/Isk)