Sukses

Begini Cara Pakai Line Group Call hingga 200 Orang

Berikut adalah cara mudah memakai fitur baru Line Group Call yang mendukung partisipan hingga 200 orang.

Liputan6.com, Jakarta - Line baru saja menambah fitur Group Call mereka agar dapat mendukung jumlah partisipan hingga 200 orang.

Sebagai salah satu solusi untuk membantu pengguna yang mulai kerja remote, fitur Group Call di Line ini dapat dipakai hingga 200 orang secara bersamaan.

Tak hanya untuk pengguna smartphone, fitur baru Line Group Call ini juga dapat dipakai via laptop maupun PC, sebagaimana dikutip dari keterangan resminya.

Bagaimana caranya kamu memakin fitur ini? Sebelum mulai, aplikasi Line yang dipakai harus sudah di update ke versi 5.11.0 (iOS), 5.1.1.0 (Android), dan Line LINE Desktop (Windows/macOS) 4.5.0 atau di atasnya.

Sementara, untuk Line Group Video Call sudah diperbarui ke versi 6.9 (iOS) atau di atasnya, 6.9.2 (Android) atau di atasnya, dan Line Desktop (Windows) 5.0.0 atau di atasnya.​​​

Untuk memulai panggilan konferensi, pengguna harus mengetuk tombol panggilan langsung dari dalam ruang percakapan di aplikasi Line.

​

2 dari 3 halaman

Lihat Siapa yang Bicara

Cara pakai Line Group Call. (Doc: Line)

Line juga juga mempermudah siapa yang sedang berbicara di dalam Group Call. Pengguna bisa melihatnya melalui simbol bar hijau ketika orang bersangkutan tengah berbicara.

Pengguna juga bisa menunjukkan emosi mereka dengan menggunakan efek emosi yang terletak di dekat gambar profil saat panggilan sedang berlangsung.

Cukup mengetuk ikon wajah untuk memilih salah satu efek emosi yang diinginkan.

​

3 dari 3 halaman

Layout dua panggilan grup

Line Group Call bisa diatur dengan dua macam tampilan. (Doc: Line)

Pengguna juga bisa memilih dua layout panggilan video yang berbeda, yakni pilihan membuat orang yang sedang berbicara tampak lebih besar ketimbang yang lain atau semuanya memiliki ukuran yang sama.

Untuk berganti layout ini cukup mengetuk ikon panah yang terletak di sudut kiri atas. So, selamat mencoba ya sobat Tekno Liputan6.com. Kamu bisa manfaatkan fitur ini untuk berkomunikasi dengan rekan karena kerja di rumah di tengah pandemi virus corona Covid-19.

(Ysl/Why)

Video Terkini