Liputan6.com, Jakarta - Banyak pihak memprediksi Covid-19 akan menyebabkan The New Normal atau Normal Baru. Istilah ini merujuk pada perubahan aktivitas sehari-hari yang semakin bergantung pada internet dengan optimalisasi teknologi ke berbagai kegiatan bisnis dan sosial.
Baca Juga
Advertisement
"Kita memasuki apa yang dikatakan The New Normal, suatu kondisi normal baru dengan kebutuhan yang makin besar pada koneksi internet yang baik. Dalam hal ini TP-Link berkontribusi sebagai perusahaan yang membantu menyediakan perangkat jaringan dan aksesori WiFi," ujar Country Director TP Link Indonesia Sterling Li, dalam keterangan tertulis.
Oleh sebab itu, kata Sterling, perusahaan merilis router TL-MR100 yang berfungsi secara plug and play. Sterlink mengklaim router TL-MR100 sebagai perangkat yang tangguh dengan harga terjangkau.
Bagi mereka yang tidak mau ribet dengan konfigurasi pemasangan router, menurut Sterling, TL-MR100 ini menawarkan kemudahan dengan slot kartu SIM yang tidak memerlukan proses konfigurasi.
Â
2 Antena 4G LTE Eksternal
Selain itu, router ini juga kompatibel dengan kartu SIM di Indonesia dan dilengkapi dengan 2 antena 4G LTE eksternal. Dengan demikian, penggunanya dapat menikmati koneksi internet yang diklaim lebih stabil dan efisien.
Fitur lain dari router ini termasuk kapabilitas untuk terhubung dengan 32 perangkat nirkabel secara bersamaan seperti ponsel, tablet, dan laptop. Ada pula 2 buah port yang terdiri dari 1 Port LAN dan 1 Port LAN/WAN.
Â
Advertisement
Fitur lainnya
Selain itu, router ini juga dilengkapi Robust Parental Control yang berfungsi untuk memfilter situs-situs apa saja yang dapat diakses oleh anak-anak, memiliki kecepatan Wi-Fi hingga 300 Mbps dan kecepatan download hingga 150 Mbps.
"Router ini sepenuhnya kompatibel dengan semua provider telekomunikasi di Indonesia. Jika Anda ingin menikmati kemudahan menggunakan internet dengan harga terjangkau dengan fitur-fitur istimewa, maka TL-MR100 lah yang anda butuhkan,"Â tutur Sterling.