Sukses

Galaxy Note 20 Plus Punya Kamera 108MP?

Samsung dilaporkan akan merilis seri Galaxy Note 20 pada Agustus 2020. Informasi tentang seri flagship tersebut juga sudah banyak beredar di internet.

Liputan6.com, Jakarta - Samsung dilaporkan akan merilis seri Galaxy Note 20 pada Agustus 2020. Informasi tentang seri flagship tersebut juga sudah banyak beredar di internet.

Dilansir GSM Arena, Kamis (4/6/2020), berdasarkan informasi baru, varian Samsung Galaxy Note 20 Plus akan memiliki kamera 108MP. Kamera utama tersebut akan dilengkapi sensor fokus laser untuk menggantikan ToF.

Selain itu, kamera belakang juga akan memiliki lensa telephoto dengan resolusi 13MP dan ultra wide 12MP. Lensa telephoto akan bisa melakukan maksimal 50x zoom.

Samsung Galaxy Note 20 Plus juga dilaporkan akan hadir dengan chipset Exynos 992. Tidak ada keterangan mengenai prediksi harga jual seri Galaxy Note 20 dalam laporan baru ini.

2 dari 3 halaman

Samsung Akan Gelar Peluncuran Galaxy Note 20 via Live Streaming

Pandemi Covid-19 membuat sejumlah vendor smartphone membatalkan, atau menunda peluncuran produk terbaru. Beberapa perusahaan yang tetap menggelar acara pengumuman produk baru melakukannya melalui live streaming.

Salah satunya adalah Samsung. Perusahaan asal Negeri Ginseng itu telah mengonfirmasi akan menggelar acara peluncuran Galaxy Note 20 secara online atau live streaming.

3 dari 3 halaman

Peluncuran Pertama Kali Secara Online

Rencana live streaming itu, sekaligus akan menjadi kali pertama Samsung mengadakan acara online untuk peluncuran produknya.

Sebelumnya, perusahaan menggelar acara peluncuran seri Galaxy Note 10 di New York, Amerika Serikat (AS), pada Agustus 2019. Tahun ini, Samsung juga akan meluncurkan Galaxy Note 20 pada bulan yang sama, tetapi tidak akan digelar di New York, dan akan dilakukan secara online.

(Din/Ysl)

Video Terkini