Sukses

Samsung Bakal Bawa Fitur Wireless Charging untuk Seri Galaxy A

Kabarnya, fitur wireless charging ini akan dibawa Samsung untuk Galaxy A52 dan Galaxy A72.

Liputan6.com, Jakarta - Samsung dikabarkan bakal memboyong fitur yang sebelumnya hanya ada di perangkat seri flagship ke perangkat kelas menengah besutannya. Informasi ini diketahui dari laporan media Korea Selatan beberapa waktu lalu.

Dikutip dari Phone Arena, Selasa (9/6/2020), Samsung berencana untuk menghadirkan fitur wireless charging ke seri Galaxy A. Menurut prediksi, fitur tersebut akan dibenamkan pada penerus Galaxy A51 dan Galaxy A71.

Sebelumnya, fitur ini memang hanya terbatas ada di perangkat kelas premium Samsung. Alasannya, perusahaan asal Korea Selatan itu perlu menghilangkan sejumlah fitur agar tetap dapat membuat perangkat kelas menengah dengan layar berkualitas tinggi dan spesifikasi mumpuni.

Namun ada kemungkinan strategi Samsung itu berubah di tahun ini. Sebab, persaingan smartphone di kelas menengah harus diakui kian kompetitif.

Salah satunya dihadirkan Apple melalui iPhone SE 2020. Mengusung predikat sebagai iPhone paling terjangkau, smartphone ini juga sudah dibekali beragam fitur andalan khas iPhone, termasuk wireless charging.

Di sisi lain, sejumlah manufaktur sudah mulai menawarkan perangkat kelas menengah yang mendukung jaringan 5G. Karenanya, sejumlah analis menyebut cara ini dilakukan Samsung untuk tetap dapat bersaing.

Kendati demikian, bukan berarti fitur wireless charging ini akan menyambangi seluruh lini Galaxy A. Berdasarkan prediksi, fitur ini kemungkinan hanya akan hadir di Galaxy A52 maupun Galaxy A72.

2 dari 3 halaman

Samsung Akan Umumkan Galaxy Note 20 dan Galaxy Fold 2 pada 5 Agustus

Di samping itu, Samsung memang saat ini masih belum mengonfirmasi kapan mereka akan mengumumkan kehadiran seri penerus Galaxy Note 10, yakni Galaxy Note 20.

Selain Galaxy Note 20, perusahaan juga disebut akan mengumumkan smartphone layar lipat generasi kedua mereka, Galaxy Fold 2, dalam acara yang sama.

Walau begitu, beberapa pihak menyakini perusahaan asal Korea Selatan tersebut akan mengungkap seri Note terbarunya pada Agustus 2020. Sayang, belum diketahui dengan pasti kapan tanggalnya.

Terkini, sebuah laporan dari salah satu media di Korea Selatan mengklaim, Samsung akan mengelar acara online peluncuran Galaxy Note 20 dan Galaxy Fold 2 pada 5 Agustus.

Dikutip dari Sammobile, Sabtu (6/6/2020), pihak internal Samsung saat ini sedang melakukan diskusi perihal penyelenggaraan dan rencana acara yang akan digelar secara live streaming tersebut.

Berdasarkan situasi global pandemi saat ini, pastinya akan sangat sulit untuk mengadakan acara Unpacked besar-besaran seperti yang biasa dilakukan Samsung setiap tahunnya.

Selain pembatasan jumlah orang berkumpul dalam satu tempat, sejumlah negara di dunia pun saat ini masih memberlakukan pembatasan aktifitas perjalanan baik masuk atau keluar negeri negara tujuan.

3 dari 3 halaman

Umumkan Tiga Seri Galaxy Note 20

Berkaca dari kondisi di dunia saat ini, kecil kemungkinan Samsung akan menggelar acara secara langsung pada Agustus tahun ini.

Salah satu opsi paling memungkinkan dan tepat bagi Samsung untuk mengumumkan Galaxy Note 20, Galaxy Note 20 Ultra, dan Galaxy Fold 2 via live streaming.

Selain tanggal peluncuran tiga seri Galaxy Note 20, bocoran informasi tentang Galaxy Note 20 pun marak beredar di dunia maya, salah satu yang terbaru adalah varian warna smartphone tersebut.

Dikutip dari GalaxyClub via Tom's Guide, Sabtu (30/5/2020), Galaxy Note 20 akan hadir dengan lima pilihan warna.

Adapun Galaxy Note 20 akan hadir dengan warna grey, copper, dan green. Sementara, seri Note 20 Plus tersedia dalam pilihan black dan copper.

(Dam/Why)

Video Terkini