Sukses

Jelang Halloween, PUBG Mobile Kedatangan Infection Mode

Adapun Infection Mode akan menghadirkan Zombie bertema Halloween bagi para penggemar dan komunitas PUBG Mobile di seluruh dunia.

Liputan6.com, Jakarta - Bertepatan dengan perayaan Halloween yang jatuh pada akhir Oktober ini, PUBG Mobile akan kedatangan Infection Mode. 

Adapun mode ini akan menghadirkan Zombie bertema Halloween bagi para penggemar dan komunitas PUBG Mobile di seluruh dunia.

Informasi, Infection Mode pertama kali diluncurkan PUBG Corp dan Tencent pada update konten PUBG Mobile 0.14.0 di Agustus tahun lalu.

Sejak itu, konten ini menjadi favorit dan banyak mendapatkan tanggapan positif dari para penggemarnya.

Mulai sekarang hingga 3 minggu kedepan, atau tepatnya sampai Senin, 9 November 2020, pemain dapat kembali menggunakan mode favorit ini dengan melakukan pembaruan konten secara gratis, sebagaimana dikutip dari keterangan resminya, Senin (19/10/2020).

“Hadirnya Infection Mode di PUBG Mobile menjelang Halloween tahun ini, merupakan sebuah kejutan misterius yang kami hadirkan kembali bagi para penggemar," ujar Jenny, Manajer Pemasaran PUBG Mobile.

Ia menambahkan, "Berbagai konten yang diperbaharui di mode ini, menjadikan PUBG Mobile lebih menarik dan berbeda karena pemain didorong untuk dapat memikirkan strategi yang sesuai agar bisa memenangkan pertandingan."

Selain itu, sebagai bagian dari perayaan PUBG Mobile Halloweeks, tema dan berbagai kostum baru juga telah ditambahkan ke dalam gim ini.

2 dari 3 halaman

Konten Baru di Infection Mode

PUBG Mobile akan kedatangan Infection Mode. (Doc: PUBG Corp)

Lebih lanjut, pengembang juga melakukan peningkatan di dalam Infection Mode. Kini, pemain akan bersaing dengan pemain lainnya dalam mode player vs player (PVP).

Di awal gim, para pemain akan dibagi menjadi dua tim yang masing-masing terdiri dari 5 pemain dan dipilih secara acak, apakah mereka akan masuk menjadi tim Zombies atau tim Defenders.

Untuk dapat memenangkan pertandingan ini, tim Zombies harus mampu menginfeksi seluruh tim Defenders sebelum batas waktu yang ditentukan habis.

Sebaliknya, bagi tim Defenders yang dapat bertahan tidak terinfeksi, walaupun hanya satu orang yang hidup hingga batas waktu berakhir, berhak mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner.

 

3 dari 3 halaman

Update di Edisi Halloweeks

PUBG Mobile di Poco X3 NFC. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Tak hanya menghadirkan Infection Mode, PUBG Corp juga melakukan beberapa pembaruan di edisi Halloweeks ini, seperti dekorasi dan pernak-pernik Halloween, antara lain Zombie dengan kostum Halloween, jack-o'-lantern (labu kuning yang dilengkapi lampu), batu nisan dan lilin-lilin khas Halloween.

Untuk kostum, item dan konten perayaan bertema Halloweeks lainnya, akan segera diungkap dalam waktu dekat.

(Ysl/Why)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: