Sukses

Ini Dia Vending Machine Digital Pertama di Indonesia untuk Akses Produk Digital. Penasaran?

Sebuah vending machine digital terintegrasi yang memberikan cara baru untuk menikmati berbagai layanan pelanggan, contactless, tanpa antri.

Liputan6.com, Jakarta Di tengah situasi pandemi saat ini, mengurangi kontak fisik dengan seseorang atau social distancing lazim dilakukan demi melindungi diri dan terhindar dari risiko penularan virus. Semua hal yang dilakukan sudah beralih secara online, seperti berbelanja kebutuhan sehari-hari, belajar, meeting, bahkan menghadiri resepsi pernikahan pun dilakukan secara online!

Sebuah solusi baru juga saat ini tengah diperkenalkan oleh provider 3 Indonesia, melalui 3DigiBox, sebuah vending machine digital terintegrasi yang memberikan cara baru untuk menikmati berbagai layanan pelanggan, contactless, tanpa antri, lebih mudah ditemui di tempat strategis. 3Digibox juga merupakan vending machine digital pertama di Indonesia yang bisa penuhi kebutuhan digital mu. Penasaran seperti apa?

Fitur Canggih Digibox

Seperti layaknya mesin ATM, kamu bisa melakukan pembelian kebutuhannya sendiri tanpa harus berinteraksi langsung. Bukan hanya untuk pelanggan 3 loh, 3Digibox juga bisa dipakai untuk kamu non pengguna 3. Kamu tidak perlu datang ke 3Store dan bertatap muka dengan representatif dari 3 untuk mengurus semua kebutuhan mu. Layaknya 3Store fisik, kamu dapat melakukan pembelian kartu perdana, pembelian pulsa, pembelian paket data, pembayaran tagihan 3 paska bayar, penukaran kartu SIM untuk upgrade 4G maupun yang hilang.

Kamu juga bisa membeli voucher games, mengisi saldo e-wallet membayar tagihan atau pembelian token listrik PLN. Seluruh pembayaran transaksi digital tersebut dapat dilakukan dengan berbagai metode pembayaran yang lengkap, mulai dari uang cash hingga e-wallet seperti OVO, GoPay, LinkAja dan Dana yang tersedia di 3DigiBox.

Mesin ini juga dilengkapi fitur digital lengkap seperti mesin pembaca sidik jari, pembaca kode QR hingga kapabilitas NFC untuk memberikan pengalaman transaksi yang aman dan nyaman. 3Digibox merupakan bagian dari inovasi 3 untuk membuka potensi adopsi O2O (offline to online). Canggih bukan?

Pengalaman Shera Regina dan Bilqis Atari mencoba 3 DigiBox

Jika penasaran bagaimana mencoba 3Digibox, @Sheraregina adalah salah satu yang sudah mencoba 3Digibox di pusat perbelanjaan Mall Taman Anggrek, dan membagikan di sosial medianya. Ternyata mudah sekali dan tentu saja sangat bisa menjadi solusi di tengah situasi saat ini. Begitu juga dengan @bilsatari yang sudah mencoba di Mall Bassura, Jakarta Timur.

 
 
 
View this post on Instagram

Jangan diskip buat kamu yang kebingungan kalo mau upgrade kartu dari 3G ke 4G atau juga mau beli kartu perdana dan pilih nomor cantik secara praktis! Keren banget nih sekarang ada 3DigiBox dari @TriIndonesia di Mall Bassura, strategis banget pas deket rumah. Banyak banget fitur di dalamnya, pake nya juga gampang, dan mengurangi kontak fisik tentunya! No antri antri club sih pasti seneng banget nih. Aku baru banget nemu vending machine yang canggih gini, kebetulan mau replacement kartu Tri, bisa disini loh, tapi tetep bawa KTP sama nomor KK kamu ya untuk persyaratannya. Yuk cobain 3Digibox udah ada di 90 lokasi lainnya loh. Untuk lokasinya, kalian bisa cek di link ini ya tri.co.id/3digibox.
#TriIndonesia #3Digibox #JaringanLuasdanKuat

A post shared by Bilqis Ătari ॐ (@bilsatari) on

Lokasi 3DigiBox

Untuk kamu yang penasaran, 3DigiBox saat ini telah tersedia di 91 titik lokasi, yaitu di gerai 3Store di wilayah Jabodetabek, Bandung, Sumedang, Karawang, Sukabumi, Tasikmalaya, Serang, dan Cirebon. Lalu di sejumlah pusat perbelanjaan seperti Grand Indonesia, Pondok Indah Mall, Mall Kota Kasablanka, Lippo Mall Kemang, Mall Taman Anggrek, Lotte Shopping Avenue, Summarecon Mall Serpong, Summarecon Mall Bekasi, Transmart Cibubur, Depok Town Square, Botani Square Bogor, AEON BSD, Bandung Indah Plaza, Trans Studio Mall Bandung serta di Kampus Universitas Indonesia maupun Rumah Sakit Mulia Bogor. Selain itu hadir pula di sejumlah stasiun kereta Jabodetabek seperti Stasiun Sudirman, Stasiun Jakarta Kota, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Gambir.

Dalam waktu dekat 3DigiBox juga akan tersedia di bandara, sejumlah area apartemen dan pemukiman, dan tempat wisata di seluruh Indonesia.

Melalui 3DigiBox, 3 Indonesia berharap dapat semakin meningkatkan pengalaman dan memenuhi gaya hidup digital pengguna 3 yang kini telah menikmati jaringan 4.5G Pro di lebih dari 35.000 desa di Indonesia.

Untuk mengetahui lebih lengkap seputar 3DigiBox dan cara pakainya dapat kamu simak melalui link ini.

 

(Adv)

Video Terkini