Sukses

Pendapatan Seluler dan EBITDA Indosat Ooredoo Naik Dua Digit di Tengah Covid-19

Indosat Ooredoo masih mencatat kinerja keuangan dan operasional yang kuat, meski di tengah pandemi Covid-19 dan situasi ekonomi saat ini.

Liputan6.com, Jakarta - Indosat Ooredoo baru saja mengumumkan laporan kinerja sembilan bulan yang berakhir pada 30 September 2020.

Dari laporan itu diketahui perusahaan masih mencatat kinerja keuangan dan operasional yang kuat, meski di tengah pandemi Covid-19 dan situasi ekonomi saat ini.

Dalam keterangan resmi yang diterima, Selasa (3/11/2020), Indosat Ooredoo berhasil menjaga momentum pertumbuhan positifnya. Hal itu dilihat dari meningkatnya pendapatan seluler dan EBITDA hingga dua digit.

Berdasarkan catatan, Indosat Ooredoo mencatatkan kinerja solid untuk sembilan bulan di tahun ini dengan total pendapatan meningkat 9,2 persen dibanding tahun sebelumnya, menjadi Rp 20,6 triliun.

Sementara pendapatan seluler meningkat 12,9 persen dibanding tahun sebelumnya, sebesar Rp 17 trilun. Adapun peningkatan EBITDA mencapai Rp 8,5 triliun atau meningkat 17 persen dibanding tahun sebelumnya, sedangkan EBITDA margin tercatat sebesar 41,1 persen meningkat 2,7 dibanding tahun sebelumnya.

Hingga September 2020, perusahaan kini sudah memiliki pelanggan seluler mencapai 60,4 juta, meningkat 2,8 persen dibanding tahun sebelumnya. Rata-rata pendapatan bulanan per pelanggan (ARPU) juga naik menjadi Rp 31,7 ribu dari sebelumnya Rp 27,8 ribu, serta trafik data tumbuh sebesar 54,7 persen dibanding tahun sebelumnya.

Pertumbuhan jumlah pelanggan dan ARPU menunjukkan investasi jaringan, inisiatif digital, dan penawaran ke pelanggan memberikan hasil menguntungkan. Saat sebagai besar operator menawarkan proposisi unlimited, Indosat Ooredoo berhasil mempertahankan momentum pertumbuhan dengan pengalaman jaringan yang lebih baik dan harga terjangkau.

"Saya sangat gembira untuk mengumumkan bahwa Indosat Ooredoo mencatatkan triwulan III tahun 2020 dengan kinerja keuangan dan operasional yang kuat," tutur President Director & CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Abdulaziz A. A. Al-Neama.

Ahmad pun menuturkan Indosat Ooredoo akan terus menjaga momentum pertumbuhan dan terus berada di jalur yang tepat untuk mewujudkan strategi turnaround. Perusahaan juga berkomitmen menghadirkan layanan telekomunikasi terbaik untuk masyarakat Indonesia.

2 dari 3 halaman

Indosat Ooredoo Rilis VoLTE, Bisa Telepon Kualitas Tinggi sambil Internetan

Di sisi lain, di tengah pandemi Covid-19, operator seluler Indosat Ooredoo menghadirkan layanan VoLTE (Voice over LTE). Layanan VoLTE Indosat ini tersedia di lebih dari 30 kota di Indonesia.

Dalam keterangan resminya, Indosat Ooredoo menyebut, ke depannya perusahaan akan meningkatkan cakupan VoLTE ke lebih banyak wilayah.

Dengan kehadiran layanan ini, pelanggan yang ada di kota-kota dalam jangkauan VoLTE milik Indosat Ooredoo bisa menikmati layanan telepon berbasis jaringan LTE.

Layanan VoLTE bisa dinikmati jika pengguna ada di wilayah yang terkover VoLTE, menggunakan ponsel yang mendukung layanan, dan memakai kartu 4G. Pelanggan juga tidak perlu mendaftar atau mengunduh aplikasi tambahan.

Chief Marketing Officer Indosat Ooredoo, Ritesh Kumar Singh, mengatakan Indosat Ooredoo akan terus berinovasi untuk memberikan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan, kali ini dengan meluncurkan layanan VoLTE Indosat Ooredoo.

"Kemudahan dalam menikmati layanan ini, akan membuat kegiatan mengobrol menjadi lebih menyenangkan terutama di masa pandemi Covid-19, saat masyarakat diminta tetap di rumah dan menjaga jarak," kata Ritesh, dikutip dari keterangan Indosat Ooredoo yang diterima Liputan6.com, Senin (28/9/2020).

3 dari 3 halaman

Tentang VoLTE

Ritesh mengharapkan layanan VoLTE bisa membantu masyarakat Indonesia lebih cepat menerapkan adaptasi kebiasaan baru dan tetap menjaga kesehatan bersama.

Sekadar informasi, VoLTE adalah layanan yang memungkinkan kita untuk melakukan panggilan suara di jaringan berbasis 4G-LTE.

Dengan menggunakan teknologi VoLTE, pelanggan akan dapat merasakan pengalaman menelpon dengan suara yang lebih jernih dengan kualitas “HD voice”.

Selain itu, dengan layanan VoLTE ini, telepon dapat tersambung lebih cepat dibandingkan dengan layanan telepon traditional umumnya yang kita kenal dengan circuit-switch.

Pasalnya, pelanggan dapat beralih dari panggilan suara ke panggilan video ataupun sebaliknya dengan sangat mudah tanpa harus menutup telepon terlebih dahulu.

Saat memakai VoLTE, pelanggan tetap dapat melakukan aktivitas lainnya seperti berselancar, streaming ataupun bermain gim daring tanpa putus di saat ada panggilan masuk.

Pada peluncuran layanan VoLTE ini, Indosat Ooredoo bekerjasama dengan produsen smartphone seperti Huawei, Oppo, Samsung, Vivo, Xiaomi, serta chipset manufacture seperti Qualcomm dan MediaTek. Kolaborasi bersama ini bertujuan untuk memastikan perangkat yang telah mendukung teknologi VoLTE dapat bekerja dengan baik

Untuk menikmati layanan VoLTE Indosat Ooredoo, pelanggan cukup memastikan menggunakan handset 4G yang mendukung layanan VoLTE, berada dalam jangkauan VoLTE Indosat Ooredoo, serta menggunakan kartu SIM yang sudah mendukung VoLTE.

(Dam/Isk)

Video Terkini