Liputan6.com, Jakarta - Apple masih memimpin pengapalan tablet dunia pada kuartal III (Q3) 2020 berdasarkan data perusahaan riset, Canalys. Data ini diungkapkan dalam laporan mengenai pengapalan PC termasuk tablet di pasar global.
Baca Juga
Advertisement
Dikutip dari laporan Canalys pada Jumat (13/11/2020), pengapalan iPad tumbuh 47 persen dibandingkan Q3 2019. Pengapalan tablet Apple mencapai 15,2 juta unit dengan 34,4 persen pangsa pasar.
Peringkat kedua ditempati Samsung dengan pengapalan 9 juta unit dan 20,4 persen pangsa pasar. Angka itu tumbuh 79,8 persen dibandingkan Q3 2019.
Huawei berada di peringkat ketiga. Pengapan tablet Huawei mencapai 5 juta unit dengan pasar pasar 11,5 persen, tumbuh 38,1 persen YoY.
Peringkat 4 dan 5
Peringkat lima besar di pasar tablet dunia ditempat oleh Amazon dan Lenovo. Pengapalan tablet Amazon mencapai 4,9 juta unit dengan 11,3 persen pangsa pasar, tumbuh 7,9 persen YoY.
Pada periode yang sama, pengapalan Lenovo 4,1 juta unit dengan 9,1 persen pangsa pasar. Pertumbuhan tahunan mencapai 58,9 persen.
Total pengapalan tablet mencapai 44,2 juta unit dengan pertumbuhan 43,3 persen YoY.
Advertisement
Pasar Tablet Bergerak Positif
Analis Canalys, Victoria Li, mengatakan pasar tablet mengalami pertumbuhan yang baik, terutama karena telah terjun bebas sejak 2015. Dua kuartal terakhir menjadi periode satu-satunya dengan pertumbuhan.
"Tablet telah kembali dari kematian karena menghadirkan keseimbangan sempurna antara kekuatan mobilitas dan komputasi pada berbagai rentang harga selama waktu yang genting ini," kata Victoria.
Menurutnya, tablet merupakan pilihan alami untuk pengguna pertama PC yang menginginkan sesuatu sederhana dan terjangkau untuk bekerja. Tablet dinilai akan menjadi bagian penting dari setiap transformasi digital di masa depan.
"Perkembangan alami tablet Android dan iOS mempermudah orangtua, pelajar, dan pendidik mencoba pembelajaran jarak jauh yang diperpanjang untk pertama kalinya dalam hidup mereka, serta yang lebih memilih kemudahan memasang aplikasi pada platform tersebut," jelasnya.
Secara keseluruhan, pasar PC dan tablet dunia tumbuh 22,7 persen YoY pada Q3 2020. Total pengapalan 124,4 juta unit.
(Din/Isk)