Sukses

10 Gim Mobile dengan Pendapatan Tertinggi pada November 2020

Honor of Kings menempati posisi teratas 10 gim mobile berpendapatan tertinggi di dunia dengan meraup USD 230,5 juta

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan riset pasar aplikasi mobile mengumumkan 10 gim mobile dengan pendapatan tertinggi di dunia pada November 2020.

Honor of Kings menempati posisi teratas dengan pendapatan USD 230,5 juta. Dibandingkan dengan periode yang sama pada November 2019, pendapatan gim mobile milik Tencent itu tumbuh 62,5 persen.

"Sekitar 96,4 persen pendapatan Honor of Kings berasal dari China, diikuti oleh 1,4 persen dari Taiwan dan 1 persen dari Thailand," ujar Craig Chapple, Mobile Insights Strategist, EMEA dikutip dari keterangan Sensor Tower, Rabu (16/12/2020).

Tencent kembali mengamankan peringkat kedua dengan PUBG Mobile. Gim mobile first-person-shooter itu meraup pendapatan lebih dari USD 173,8 juta. Angka itu mewakili pertumbuhan YoY 3,8 persen dari November 2019.

"Sekitar 54,2 persen pendapatan PUBG Mobile berasal dari China dan versi lokalnya dari judul tersebut, Game For Peace, diikuti oleh 11,5 persen dari Amerika Serikat," tutur Craig lebih lanjut.

Daftar lengkap

  1. Honor of Kings
  2. PUBG Mobile
  3. Genshin Impact
  4. Coin Master
  5. Pokemon GO
  6. Rise of Kingdoms
  7. Roblox
  8. Moonlight Blade
  9. Puzzle & Dragons
  10. Candy Crush Saga
2 dari 3 halaman

Daftar di App Store

  1. Honor of Kings
  2. PUBG Mobile
  3. Moonlight Blade
  4. Genshin Impact
  5. Three Kingdoms Strategic
  6. Rise of Kingdoms
  7. Roblox
  8. Pokemon GO
  9. Fantasy Westward Journey
  10. Knives Out
3 dari 3 halaman

Daftar di Google Play

  1. Coin Master
  2. Genshin Impact
  3. Lineage Master
  4. Pokemon GO
  5. Garena Free Fire
  6. Fate/Grand Order
  7. Candy Crush Saga
  8. Monster Strike
  9. Puzzle & Dragons
  10. Gardenscapes