Liputan6.com, Jakarta - Sebuah bocoran informasi soal paten smartphone terbaru milik Oppo muncul di internet, dan sudah terdaftar di World Intellectual Property Organization (WIPO).
Mengutip LetsGoDigital via GSM Arena, Kamis (18/2/2021), paten tersebut memperlihatkan bagaimana ponsel Oppo itu menggunakan mekanisme slider vertikal untuk kamera selfie-nya.
Advertisement
Dalam berkas paten berjumlah 33 halam tersebut, Oppo menjelaskan secara detail bagaimana cara kerja mekanisme slider kamera di ponsel.
Baca Juga
Ide di balik kamera selfie geser ini adalah agar dapat menangkap gambar dari berbagai sudut, dengan cara memasang modul sensor di blok pemandu yang bergerak dari ujung satu ke ujung lainnya.
Agar dapat bergerak di atas rel pemandu tersebut, Oppo akan menyematkan sebuah motor kecil dan akan aktif saat kamera diakses melalui aplikasi khusus.
Â
Paten Serupa Sempat Muncul
Dua tahun yang lalu, sebuah paten kamera selfie milik Oppo dengan mekanisme slider serupa juga hadir di WIPO.
Dilansir Phone Arena, Minggu (4/8/2019), Oppo memberikan sentuhan desain seperti huruf "V". Tampak pada gambar, smartphone tersebut memiliki port untuk pengisian daya di bagian bawah.
Ini bukan kali pertama informasi tentang paten smartphone Oppo beredar. Pada April lalu, juga muncul informasi tentang smartphone dengan konsep desain slider lainnya.
Advertisement
Oppo Gelar 5G Academy
Informasi, perusahaan juga baru menggelar Oppo 5G Academy, Kamis (4/2/2021). Kegiatan ini untuk mengedukasi jaringan generasi ke-5 yang sampai saat ini masih ditunggu kehadirannya di Indonesia.
Oppo 5G Academy Volume 1 ini bertema mengenai 5G dari sisi teknologi dan infrastruktur.Â
PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto mengatakan, Oppo 5G Academy menjadi platform Oppo Indonesia melakukan edukasi mengenai 5G di Indonesia kepada masyarakat.
"Pada acara ini, masyarakat akan mendapatkan gambaran mengenai teknologi dan manfaat 5G. Oppo juga mengundang stakeholder jaringan 5G yakni dari pihak Qualcomm dan Smartfren. Acara ini juga menjadi ajang perkenalan teknologi 5G Oppo, dalam hal ini perangkat Oppo Reno5 5G," kata Aryo.
(Ysl/Why)