Sukses

4 Tips Belajar Online untuk Persiapan Ujian Semester dan Sekolah

Belajar dari pengalaman tahun lalu, maka pelaksanaan belajar dan ujian tahun ini seharusnya bisa lebih siap dan matang.

Liputan6.com, Jakarta Bulan depan menjadi waktu yang penting bagi anak-anak sekolah di berbagai jenjang pendidikan. Ada ujian semester dan ujian sekolah atau kenaikan tingkat. Karena situasi pandemi, Pembelajaran jarak jauh (PJJ) masih diberlakukan di seluruh sekolah di Indonesia. Sehingga para pelajar belajar dan ujian secara online atau virtual dari rumah masing-masing.

Belajar dari pengalaman tahun lalu, maka pelaksanaan belajar dan ujian tahun ini seharusnya bisa lebih siap dan matang. Namun tidak menutup kemungkinan masih ada hal-hal yang menghambat dan menjadi tantangan. Mulai dari fasilitas belajar, akses informasi dan latihan soal hingga motivasi belajar.

Agar bisa mencapai nilai dan hasil terbaik, berikut ini beberapa tips belajar online untuk persiapan ujian semester dan sekolah.

2 dari 5 halaman

1. Bangun motivasi belajar

Ingat kembali mimpi-mimpi dan cita-cita kamu. Hal ini akan membangkitkan semangat untuk belajar dan meraih hasil terbaik. Untuk memicu motivasi, kamu bisa dekor kembali tempat atau ruang belajar agar lebih segar dan memberi aura semangat belajar. Buat senyaman mungkin dari segi kebersihan. pencahayaan, tempat duduk dan susunan buku-buku pelajaran.

 

3 dari 5 halaman

2. Makanan penambah semangat

Agar suasana belajar penuh semangat dan bisa konsentrasi penuh, awali dengan sarapan. Perut kosong kerap membuat kita lesu dan tidak bertenaga. Siapkan juga cemilan kesukaan untuk mendampingi kamu belajar, tapi ingat jangan fokus pada makanan tetap konsentrasi pada pelajaran.

4 dari 5 halaman

3. Kerjakan tugas dan latihan soal yang mudah

Mengerjakan tugas dan soal-soal latihan yang mudah terlebih dahulu akan membuat kamu lebih semangat untuk belajar dan konsentrasi. Setelah semua berjalan baik, baru menyentuh bagian tersulit. Jika dibalik, khawatirnya kamu akan stak atau pusing gara-gara soal yang sulit, yang ujungnya semangat jadi kendor.

 

5 dari 5 halaman

4. Jaringan Internet Stabil

Untuk kelancaran Pembelajaran jarak jauh atau sekolah online diperlukan jaringan internet yang stabil. Jika sinyal lemot atau tidak kencang, akan membuat komunikasi dan aktivitas menjadi tersendat. Kita bisa ketinggalan beberapa materi yang mungkin krusial.

Maka sangat penting untuk memilih provider yang tepat agar jaringan internet selalu stabil dan lancar ketikan belajar online. Dalam hal ini, pilih jaringan internet 4.5G terfiberisasi dari AXIS.

AXIS memiliki Paket BOOSTR Edukasi siap temani waktu belajar kamu. Paket edukasi AXIS tawarkan kuota internet khusus yang lebih murah dan hemat. Kamu bisa bebas akses aplikasi dan situs edukasi seperti Ruang Guru, Zenius, Udemy, Sekolahmu, website Universitas, dan website Kemendikbud. Sekalipun kuota utama kamu sudah habis, nggak ada alasan lagi untuk nggak belajar dan menambah ilmu setiap harinya!

Informasi selengkapnya paket internet dari AXIS, klik di sini.

Video Terkini