Sukses

Qualcomm Perkenalkan Snapdragon Sound, Apa Itu?

Qualcomm baru saja memperkenalkan solusi audio baru bernama Snapdragon Sound yang dapat menghasilkan keluaran suara lebih mulus dan imersif.

Liputan6.com, Jakarta - Qualcomm baru saja memperkenalkan solusi audio baru yang diberi nama Snapdragon Sound. Solusi ini merupakan rangkaian inovasi dipadukan software audio yang dioptimalkan untuk menghasilkan keluaran suara lebih mulus dan imersif.

Qualcomm menuturkan, solusi ini dirancang untuk memberikan pengalaman suara lebih superior secara nirkabel saat mendengarkan musik dari layanan streaming, berkomunikasi lewat telepon, atau bermain gim. 

"Pendekatan system-level kami menggabungkan beberapa teknologi dan produk terbaru dari seluruh portofolio platform seluler maupun audio Qualcomm untuk mencapai visi menghadirkan audio berkualitas kabel dengan resolusi tinggi, secara nirkabel," tutur Vice President and General Manager, Voice, Music and Wearables Qualcomm, James Chapman, dalam keterangan resmi, Sabtu (6/3/2021).

Sebagai informasi, Snapdragon Sound dirancang untuk menghadirkan pengalaman mendengarkan audio secara nirkabel dengan lebih kuat dan mulus. Beberapa kemampuan yang diusung adalah mendukung resolusi audio tinggi 24-bit 96kHz, low latency, sinkronisasi lebih baik, dan kualitas suara yang apik.

Selain itu, Snapdragon Sound juga mendukung latency bluetooth serendah 89 milidetik untuk pengalaman gaming lebih imersif dan menonton video lebih baik.

Solusi juga ini dirancang untuk mendukung format hingga 384kHz 32-bit PCM dan DSD dengan THD+N ultra-rendah. Menurut Qualcomm, produk yang akan mendukung Snapdragon Sound diperkirakan bakal rilis akhir 2021.

Nantinya, solusi ini dapat dimanfaatkan untuk beragam perangkat, seperti smartphone, earbud, headphone, dan dapat pula hadir di PC, jam tangan dan kacamata XR yang rilis di masa depan.

2 dari 3 halaman

Qualcomm Punya Laman Khusus di Tokopedia

Sebelumnya, Qualcomm secara resmi memperkenalkan laman khusus Snapdragon di platform Tokopedia. Kehadiran laman khusus ini menjadi yang pertama dilakukan Qualcomm di wilayah Asia Tenggara.

Halaman ini menampilkan informasi lengkap mengenai Snapdragon termasuk daftar perangkat yang memakainya. Lewat laman khusus ini, pelanggan dapat mencari dan membeli produk rekomendasi dari official store tiap vendor.

Lewat laman ini, Qualcomm ingin memberikan akses dan informasi langsung pada para penggemar Snapdragon termasuk deretan vendor. Perusahaan juga ingin membawa pengalaman Snapdragon semakin dekat dan mudah pada konsumen di Indonesia.

3 dari 3 halaman

Berisi Beragam Informasi

Laman ini nantinya akan berisi pula informasi teknologi terbaru, perangkat yang diluncurkan dengan Snapdragon, termasuk promosi dan penjualan dari tiap vendor.

Para konsumen dapat juga menemukan produk sorotan setiap bulan, pilihan perangkat berdasarkan vendor pilihan konsumen dan berdasarkan seri Snapdragon. Salah satu produk yang ditampilkan di laman ini adalah Oppo Reno5 dan Oppo Reno5 5G.

"Peluncuran laman Snapdragon di Tokopedia menandai satu lagi pencapaian perjalan kami di Indonesia. Melalui kolaborasi ini, kami berharap konsumen mendapatkan berita teknologi terbaru di industri mobile," tutur Senior Director of Business Development Qualcomm International, Shannedy Ong dalam keterangan resmi, Selasa (2/3/2021).

Laman khusus Snapdragon ini juga akan terus diperbarui mengikuti perkembangan tren dan peluncuran perangkat. Qualcomm akan melengkapi laman ini tidak hanya dengan smartphone, tapi juga periferal dan Always Connected yang dipersenjatai Snapdragon.

(Dam/Ysl)