Liputan6.com, Jakarta - ShopeePay mengumumkan telah menggelar program cashback untuk transaksi di Google Play Store dan Codashop. Dalam program ini, pengguna ShopeePay bisa mendapatkan cashback 50 persen untuk transaksi di Play Store.
Sementara untuk pengguna yang melakukan transaksi untuk pembelian diamond game Mobile Legends: Bang Bang di Codashop akan mendapatkan cashback 90 persen.
Kehadiran program ini tidak lepas dari riset yang dilakukan ShopeePay bersama Jakpat Mobila Survey menunjukkan kebutuhan produk dan layanan hiburan diprediksi meningkat jelang Lebaran. Layanan itu mencakup bermain game online hingga maraton menonton film.
Advertisement
"Kami harap, penawaran spesial ini dapat membuat momen libur Lebaran masyarakat tetap berkesan meskipun tanpa mudik, sekaligus meningkatkan penggunaan uang digital khususnya untuk kebutuhan hiburan dan hobi," tutur Head of Campaigns and Growth Marketing ShopeePay, Cindy Candiawan dalam keterangan resmi, Kamis (13/5/2021).
Baca Juga
Sebagai informasi, penawaran cashback di Play Store berlaku untuk berbagi transaksi. Mulai dari pembelian aplikasi, layanan hiburan, termasuk pembelian in-game item dari sejumlah gim populer di Android.
Lalu untuk transaksi di Codashop, pemain Mobile Legends yang membeli diamond nulai 26 April hingga 28 Mei 2021 akan mendapatkan cashback hingga 90 persen. Kerja sama ini sekaligus kado bagi penggemar Mobile Legend menjelang hari ulang tahun kelima game tersebut pada 15 Mei.
Sebelumnya, riset ShopeePay bersama Jakpat memang menunjukkan kebutuhan hiburan masuk dalam daftar 10 besar, hal yang paling diprioritaskan untuk Ramadhan dan Lebaran.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
ShopeePay Bisa Dipakai untuk Bayar Transaksi di Indomaret
Di sisi lain, ShopeePay resmi menjadi salah satu metode pembayaran transaksi di Indomaret per 28 April 2021. Kolaborasi ini disambut dengan antusias oleh masyarakat.
Hal ini terlihat dari jumlah pembayaran transaksi di Indomaret menggunakan ShopeePay yang melebihi target.
Sebagai layanan pembayaran digital, ShopeePay memang memiliki komitmen untuk mendorong akses digitalisasi finansial bagi pelaku bisnis dan konsumen di Indonesia.
Head of Strategic Merchant Aqcuisition ShopeePay, Eka Nilam Dari mengatakan, kerja sama dengan Indomaret sebagai salah satu minimarket dengan jaringan terluas di Indonesia merupakan langkah penting dari komitmen ShopeePay untuk memperluas jangkauan pembayaran digital.
"Kami harap, kolaborasi ini makin memperluas penerimaan dan kepercayaan publik terhadap pembayaran digital. Kolaborasi ini juga dapat makin memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan rumah tangganya dengan lebih aman, nyaman, dan mudah," katanya.
Advertisement
Perluas Pembayaran Digital
Berdasarkan riset ShopeePay bersama Jakpat pada 2021, belanja offline tetap diminati untuk memenuhi kebutuhan Ramadhan dan Labaran (42 persen).
Pada Ramadhan tahun ini, produk yang jadi prioritas dalam belanja mulai dari makanan dan minuman, kebutuhan masak dan rumah tangga, dan produk penunjang kesehatan.
Marketing Director PT Indomarco Prismatama (Indomaret) mengatakan, agar bisa mendapatkan harga lebih hemat, promosi di ShopeePay dapat digabungkan dengan promosi Indomaret.
Saat ini, masyarakat bisa menikmati promosi ShopeePay Deals Rp 1 dengan cashback hingga 100 persen selama periode 28 April hingga 11 Mei 2021. Promo lain adalah Serba Hemat dengan diskon hingga 70 persen yang berlangsung 5-31 Mei 2021.
Di luar promo tersebut, pelanggan tetap mendapatkan potongan harga melalui promo mingguan dari Indomaret dan ShopeePay.
(Dam/Isk)