Sukses

WhatsApp Rilis Fitur View Once di iOS dan Android

Fitur WhatsApp view once memungkinkan pengguna untuk mengirim foto atau video di chat, dan akan secara otomatis dihapus setelah dilihat lawan bicara.

Liputan6.com, Jakarta - WhatsApp akhirnya menambahkan fitur hapus foto otomatis atau "view once" untuk pengguna aplikasi chatting di iOS dan Android.

Sempat diuji coba awal bulan Juli 2021, fitur view once di WhatsApp memungkinkan pengguna untuk mengirim foto atau video di chat, dan akan secara otomatis dihapus setelah dilihat lawan bicara.

Saat tim Tekno Liputan6.com coba pakai untuk mengirim chat berisikan foto dan video, tampak sebuah ikon angka "1". Untuk mengaktifkan fitur "view once", klik ikon tersebut sebelum mengirim foto atau video.

Berbeda dari foto atau video yang biasa dikirim, penerima pesan tidak akan mendapatkan preview gambar "view once" di kolom chat dan tidak bisa mengunduh file tersebut ke perangkat.

Mengutip informasi perusahaan, Rabu (4/8/2021), penerima gambar atau video tetap bisa mengambil screenshot saat membuka foto atau video "view once" di WhatsApp.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 3 halaman

Tetap dapat Notifikasi

Pengirim pesan di WhatsApp akan menerima notifikasi apabila foto atau video tersebut sudah dilihat oleh penerima.

Notifikasi juga akan tetap diberikan pada pengirim, meski fitur read receipts dimatikan dan tidak ada informasi waktu gambar itu dibuka penerima.

WhatsApp juga tidak akan memberi tahu pengirim bilamana penerima pesan foto atau video "view once" itu telah di screenshot.

 

3 dari 3 halaman

WhatsApp Perkenalkan Fitur Pencarian Stiker

Di sisi lain, menurut WABetaInfo, beta terbaru WhatsApp (versi 2.21.120.9) memungkinkan pengguna untuk mencari stiker.

Artinya, jika ada stiker atau jenis stiker tertentu yang kamu cari, kamu dapat mencarinya.

Saat kamu mengetik kata atau emoji tertentu yang mencerminkan salah satu stiker di perpustakaan stiker, WhatsApp akan menampilkan tombol stiker, untuk memberi tahu bahwa stiker telah ditemukan.

(Ysl/Tin)