Liputan6.com, Jakarta - Erajaya sebagai distributor tunggal DJI baru saja mengumumkan pre-order untuk produk terbaru yakni DJI OM 5. Sebagai informasi, gimbal ini memang baru saja diperkenalkan secara global dan kini siap hadir untuk pasar Indonesia.
"DJI OM 5 baru saja diperkenalkan semalam dan kini sudah bisa dilakukan pre-order untuk konsumen Indonesia. Kami percaya gimbal ini akan menjadi produk favorit dan meneruskan kisah sukses seri Osmo Mobile sebelumnya," tutur Deputy CEO Erajaya Active Lifestyle, Andre Tan, dalam konferensi pers secara virtual, Kamis (9/9/2021).
Baca Juga
Lebih lanjut, Andre menuturkan, pre-order gimbal ini berlangsung mulai 8 hingga 23 September 2021 secara offline di 12 jaringan outlet Urban Republic, DJI Authorized Retail Store Grand Indonesia, serta outlet Erafone dan iBox Store tertentu.
Advertisement
Selain offline, pre-order DJI OM 5 dapat juga dilakukan secara online melalui platform eraspace.com, termasuk DJI official store di beberapa e-commerce, seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, Lazada, dan JD.ID.
Adapun harga gimbal ini adalah Rp 2.499.000. Pengiriman dan pengambilan gimbal yang hadir dengan dua pilihan warna ini, sunset white dan athens gray, akan dimulai pada 24 September 2021.
Hanya perlu diketahui, untuk sekarang pilhan warna yang baru tersedia adalah athens gray.
Dalam paket pembelian DJI OM 5, konsumen nantinya juga akan mendapatkan penyangga magnetik, tripod, kabel daya, tali pergelangan tangan, dan kantong penyimpanan.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Fitur dan Kemampuan Utama DJI OM 5
Dalam kesempatan yang sama, Head of DJI Product Management, Ericko Abraham, menjelaskan sejumlah fitur dan kemampuan yang ada di DJI OM 5. Salah satu yang menjadi sorotan adalah desain DJI OM 5 kini lebih ringkas dan portabel.
"Memiliki ukuran sepertiga dari DJI OM 4 membuat DJI OM 5 lebih nyaman digenggam dan ringkas untuk dibawa dalam tas," tuturnya menjelaskan.
Selain itu, gimbal ini juga dibekali dengan extension rod. Jadi, tangkai OM 5 dapat diperpanjang hingga 215mm, sehingga mempermudah pengguna melakukan pengambilan gambar sesuai kebutuhannya.
Keunggulan lain yang ditawarkan OM 5 adalah fitur Shotguides. Fitur ini membantu pengguna mendapatkan rekomendasi perekaman video yang paling tepat sesuai lingkungan pengambilan gambar.
"Ini merupakan fitur pertama yang ada di industri teknologi gimbal," tutur Ericko. Nantinya, video yang sudah direkam tersebut juga dapat langsung diedit.
Sebagai tambahan, DJI juga menyediakan aksesoris tambahan yakni Fiil Light Phone Clamp yang dijual secara terpisah untuk mendukung pencahayaan saat pengambilan foto atau video.
Selain deretan fitur tersebut, DJI OM 5 juga dibekali beberapa kemampuan utama yang ditingkatkan, seperti DJI 3-axis stabilization technology dan fitur ActiveTrack 4.0.
Sementara beberapa fitur yang dibenamkan untuk kemampuan perekaman video atau pengambilan gambar adalah DynamicZoom, Panoramas, Story Mode Templates, termasuk Spin Shot Gimbal Movement.
Advertisement
DJI OM 4 SE
Selain DJI OM 5, DJI juga telah meluncurkan OM 4 SE. Gimbal ini sudah dapat dipesan lewat sistem pre-order di jaringan Urban Republic dan DJI Authorized Retail Store.
Periode pre-order untuk DJI OM 4 SE berlangsung hingga 12 September 2021, sedangkan jadwal pengambilan dan pengiriman dilakukan pada 13 September 2021. Gimbal ini dibanderol dengan harga Rp 1.469.000.
(Dam/Isk)
Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia
Advertisement