Sukses

SheHacks 2021 Indosat Ooredoo Serahkan Donasi untuk Bantu Lawan Kanker Serviks

Bekerja sama dengan brand fashion wanita Rubylicious dan KICKS, SheHacks 2021 membentuk kolaborasi ini untuk mendorong perempuan Indonesia membantu perempuan lain dalam melawan kanker serviks.

Liputan6.com, Jakarta - Indosat Ooredoo menyerahkan donasi kepada Koalisi Indonesia Cegah Kanker serviks (KICKS), yang menandai penutupan program SheHacks 'Shop-for-a-Cause.'

Perusahaan mengungkapkan, program SheHacks 'Shop-for-a-Cause' merupakan inisiatif kolaboratif untuk memberdayakan lebih banyak perempuan Indonesia di bidang kesehatan.

Bekerja sama dengan brand fashion wanita Rubylicious dan KICKS, SheHacks 2021 membentuk kolaborasi ini untuk mendorong perempuan Indonesia membantu perempuan lain dalam melawan kanker serviks.

Dalam siaran pers, Rabu (13/10/2021), Steve Saerang, SVP-Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo mengatakan, SheHacks 2021 hadir dengan tujuan yang sederhana.

"Memberdayakan lebih banyak perempuan di bidang teknologi dalam memberikan kontribusi besar untuk mengurangi kesenjangan gender yang kami temukan di hampir setiap aspek kehidupan," katanya.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 4 halaman

1.300 Item Terjual

Dalam program tersebut, dengan membeli barang berwarna pink di situs resmi Rubylicious atau toko offline, 10 persen dari hasil penjualan akan secara otomatis dikonversi untuk donasi.

Inisiatif ini dilaporkan mendapatkan banyak dukungan dengan lebih dari 1.300 item yang berhasil terjual.

"Hari ini kita melihat bagaimana perempuan dapat memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat dengan memberi mereka kesempatan untuk meningkatkan peran mereka dalam meningkatkan kehidupan orang lain," kata Steve.

Steve mengatakan, inisiatif tersebut baru permulaan. Indosat Ooredoo masih akan berkolaborasi dengan merek atau organisasi lain, untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam mengatasi tantangan yang muncul dan sedang dihadapi saat ini.

Adapun donasi yang terkumpul dialokasikan kepada KICKS untuk mendukung pasien kanker serviks yang menginap di shelter Cancer Information & Support Center (CISC).

3 dari 4 halaman

Sebarkan Kesadaran tentang Risiko Kanker Serviks

Aryanthi Baramuli, Ketua Umum CISC dan penggagas KICKS pun mengapresiasi kolaborasi SheHacks 2021 dan Rubylicious ini.

"Kami berharap inisiatif ini dapat menyebarkan kesadaran tentang risiko kanker serviks yang relatif tinggi di kalangan perempuan dan pentingnya kolaborasi dalam mendukung pemberdayaan perempuan, terutama di bidangkesehatan," katanya.

Menurut Helena Ruby, CEO Rubylicious, kolaborasi tersebut memungkinkan pelanggan untuk berdonasi secara otomatis dari setiap item berwarna pink yang dibeli di platformnya.

"Kami berharap kolaborasi ini dapat menginspirasi banyak orang dalam menuai manfaat dari era digital yang semakin meningkat dan memberdayakan lebih banyak perempuan di masa depan," kata Helena.

SheHacks merupakan program yang mendorong perempuan Indonesia untuk merumuskan dan menciptakan solusi digital untuk memecahkan masalah kesetaraan perempuan di bidang pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan, serta kewirausahaan.

Diluncurkan pada Juni 2021, program ini berhasil memberdayakan sekitar 1.500 perempuan Indonesia dan menerima total 477 proposal penyelesaian masalah.

(Gio/Ysl)

4 dari 4 halaman

Infografis Ingat Pesan Ibu