Sukses

Top 3 Tekno: 2NE1 Reuni di Coachella 2022 Jadi Sorotan Warganet

Panggung Coachella 2022 menjadi penampilan perdana 2NE1 setelah hampir enam tahun mengumumkan bubar.

Liputan6.com, Jakarta - Panggung Coachella 2022 menjadi penampilan perdana 2NE1 setelah hampir enam tahun mengumumkan bubar. Karenanya, penampilan tersebut langsung mengundang perhatian warganet di media sosial, Senin (18/4/2022) kemarin.

Berita lagi yang juga populer datang dari dua varian warna baru Poco M4 Pro yang kini hadir untuk pasar Indonesia.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Reuni di Coachella 2022, Pembahasan Soal 2NE1 di Twitter Masih Jadi Trending

Girlband Korea Selatan 2NE1 tengah menjadi perbincangan di Twitter dalam dua hari terakhir. Bahkan, keyword 2NE1 kini masih masuk dalam daftar Trending Topic di Twitter.

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, Senin (18/4/2022), keyword 2NE1 masih terlihat ada di puncak Trending Topic Twitter. Pembahasan mengenai girlband tersebut juga masih bersliweran di linimasa.

Keriuhan 2NE1 ini tidak lepas dari penampilan mereka di panggung 88rising dalam Coachella tahun ini. Mereka tampil setelah sebelumya CL membawakan sejumlah lagu terlebih dulu.

Penampilan girlband ini berhasil menarik perhatian penggemar musik, fans, termasuk warganet karena menjadi penampilan bersama mereka setelah bubar. Seperti diketahui, 2NE1 sendiri sudah diumumkan bubar sejak 2016.

Baca selengkapnya di sini 

2. 2 Varian Warna Baru Poco M4 Pro Kini Hadir untuk Pasar Indonesia

Poco mengumumkan telah merilis varian warna baru untuk Poco M4 Pro di Indonesia. Kali ini, varian yang diperkenalkan adalah poco yellow dan cool blue.

Kehadiran dua warna baru ini melengkapi warna power black yang telah lebih dulu dirilis. Menurut Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng, Poco M4 Pro warna power black sendiri telah habis terjual di berbagai e-commerce Tanah Air.

"Kesuksesan ini semakin membuat kami yakin varian poco yellow dan cool blue yang mulai tersedia di pasar akan mendapat respon yang positif dari Poco Fans termasuk penggemar teknologi di Indonesia," tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima, Senin (18/4/2022).

Baca selengkapnya di sini 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 3 halaman

3. Samsung Galaxy A73 5G Melenggang di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harganya

Samsung Galaxy A73 5G resmi meluncur untuk pasar Indonesia. Smartphone ini melengkapi lini Galaxy A lainnya yang lebih dulu diperkenalkan, seperti Galaxy A33 5G dan Galaxy A53 5G.

Menurut MX Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Taufiq Furqan, smartphone ini hadir dengan deretan fitur menarik yang juga dimiliki seri Galaxy A lainnya. Salah satunya adalah sertifikasi IP67 membuatnya tahan air dan tahan debu.

Selain itu, Galaxy A73 5G yang memiliki empat kamera belakang, hadir dengan lensa utama 108MP yang didukung OIS dan VDIS. Sementara kamera lainnya terdiri dari lensa ultra wide 12MP, depth sensor 5MP, serta lensa makro 5MP.

"Kamera ini menjadi yang pertama kali di Galaxy A. Seperti diketahui, lensa 108MP itu hanya ada di seri Galaxy S, bahkan tipe Ultra," tuturnya dalam peluncuran Galaxy A73 5G secara virtual, Senin (18/4/2022).

Sementara untuk keperluan selfie, ada kamera depan beresolusi 32MP. Selain hadir dengan kamera lebih mumpuni dibanding seri A lainnya, Samsung juga membenamkan layar yang lebih besar.

Galaxy A73 5G menggunakan layar Super AMOLED+ dengan ukuran layar 6,7 inci dan beresolusi FHD+. Sebagai perbandingan, Galaxy A53 5G memiliki layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci.

Baca selengkapnya di sini

3 dari 3 halaman

INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)