Sukses

Xiaomi 12S Pro Tak Akan Pakai Chipset Buatan Qualcomm

Xiaomi 12S Pro akan menjadi HP Android milik Xiaomi pertama yang tampil dengan prosesor Dimensity 9000 ketimbang pakai Snapdragon 8 Gen 1.

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi dikabarkan akan mengungkap sejumlah HP Android dan perangkat AIoT terbaru mereka pada Mei 2022.

Berdasarkan bocoran baru-baru ini, perusahaan asal Tiongkok itu akan mengumumkan Redmi Note 11T series, Mi Band 7, Xiaomi 12S dan 12S Pro.

Disebutkan, deretan HP Xiaomi itu bakal dilengkapin dengan chipset baru buatan Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 1 Plus.

Namun, Xiaomiui--sumber yang membocorkan kabar di atas--meralat informasi yang dia temukan di source code MIUI terbaru.

"Xiaomi 12S Pro akan tampil dengan prosesor Dimensity 9000 ketimbang pakai Snapdragon 8 Gen 1," sebagaimana dikutip dari Gizchina, Selasa (10/5/2022).

Dengan chipset tersebut, diyakini HP Xiaomi terbaru itu tidak akan meluncur secara global, alias hanya dipasarkan untuk pasar Tiongkok.

Walau begitu, bukan hal yang tidak mungkin Xiaomi akan merilis 12S Pro dalam dua opsi chipset, yaitu Snapdragon 8 Gen 1 dan Dimensity 9000.

Sebelumnya, deretan HP Xiaomi yang akan menggunakan chipset baru milik Qualcomm tersebut, antara lain Xiaomi 12 Ultra, Mix Fold 2, 12S, 12SPro, dan 12T Pro/ Redmi K50S Pro.

Kemungkinan besar, Xiaomi 12 Ultra akan menjadi pilihan utama perusahaan untuk debut pertama chip Snapdragon 8 Gen 1 Plus itu.

Xiaomi baru saja merilis daftar perangkat mana saja yang tidak akan mendapatkan pembaruan software, update keamanan, versi MIUI terkini, dan OS Android mendatang.

Adapun HP Android yang masuk dalam daftar bernama "Xiaomi End of Life", termasuk dari lini Redmi Go, Redmi Note 7, dan Redmi Note 7 Pro.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

**Pantau arus mudik dan balik Lebaran 2022 melalui CCTV Kemenhub dari berbagai titik secara realtime di tautan ini

2 dari 4 halaman

Deretan HP Xiaomi Ini Tak Akan Terima Pembaruan Software

Kantor Xiaomi di Maofanglu Road, Beijing. Tempat Vice President International Xiaomi Hugo Barra beraktivitas. Liputan6.com/Agustin Setyo Wardani

Daftar berikutnya berisikan perangkat mana saja yang dukungan after sales service-nya dihentikan, seperti perbaikan, penggantian komponen saat rusak.

HP Android Xiaomi mana saja yang tidak akan mendapatkan pembaruan software, update keamanan, hingga MIUI terbaru? Sebagaimana dikutip dari Gizchina, Kamis (5/5/2022), berikut ini adalah daftar lengkapnya.

  1. Mi 1
  2. Mi 2
  3. Mi 2A
  4. Mi 3
  5. Mi 4
  6. Mi 4S
  7. Mi 4c
  8. Mi 5
  9. Mi 5S
  10. Mi 5S Plus
  11. Mi 5C
  12. Mi 5X
  13. Mi 6
  14. Mi 6X
  15. Mi 8 SE
  16. Mi Note
  17. Mi Note 2
  18. Mi Note 3
  19. Mi Note Pro
  20. MIX
  21. MIX 2
  22. Mi Max
  23. Mi Max 2
  24. Mi A1
  25. Mi A2
  26. Mi A2 Lite
  27. Mi Pad
  28. Mi Pad 2
  29. Mi Pad 3
  30. Mi Pad 4
  31. Mi Pad 4 Plus
  32. Mi Max 3
  33. Mi 8 Lite
  34. Mix 2S
  35. Mi Mix 2S
  36. Mi 8 Explorer Edition
  37. Mix 3
  38. Mi Mix 3
  39. Mi 8 UD
  40. Mi 9 SE
  41. Lotus

Selain lini Xiaomi, perusahaan juga bakal menghentikan dukungan update untuk smartphone model Redmi mereka. Ponsel tersebut termasuk di bawah ini, yaitu :

  1. Redmi 1
  2. Redmi 1S
  3. Redmi 2
  4. Redmi 2A
  5. Redmi 3
  6. Redmi 3S
  7. Redmi 3X
  8. Redmi 4
  9. Redmi 4X
  10. Redmi 4A
  11. Redmi 5
  12. Redmi 5 Plus
  13. Redmi 5A
  14. Redmi Note 1
  15. Redmi Note 1S
  16. Redmi Note 2
  17. Redmi Note 2 Pro
  18. Redmi Note 3
  19. Redmi Note 4
  20. Redmi Note 4X
  21. Redmi Note 5
  22. Redmi Note 5A
  23. Redmi Pro
  24. Redmi 6
  25. Redmi 6 Pro
  26. Redmi 6A
  27. Redmi S2
  28. Redmi Y2
  29. Redmi Note 6 Pro
  30. Tiare
  31. Lavender
  32. Violet
3 dari 4 halaman

Qualcomm Kucurkan Rp 1,4 Triliun untuk Eksosistem Metaverse

Ilustrasi Qualcomm Snapdragon (Foto: Ist)

Qualcomm mengumumkan akan mengucurkan dana bagi pengembang dan perusahaan yang membangun ekosistem metaverse, yang termasuk di dalamnya ada teknologi XR (extended reality), AR (augmented reality), dan kecerdasan buatan.

 Mengutip informasi dari ZDNet, Selasa (22/3/2022), dana yang disiapkan melalui program Snapdragon Metaverse Fund ini mencapai USD 100 juta atau sekitar 1,4 triliun. Dana ini akan disalurkan melalui kombinasi investasi ventura di oleh Qualcomm Ventures dan hibah dari Qualcomm Technologies.

Pendanaan ini nantinya akan diberikan pada perusahaan XR terkemuka untuk mengembangkan pemanfaatan teknologi tersebut di berbagai bidang, seperti game, kesehatan dan kebugaran, media, hiburan, pendidikan, hingga keperluan bisnis.

Selain pendanaan, Qualcomm menuturkan, perusahaan yang masuk dalam program ini akan menerima akses awal ke sejumlah platform teknologi XR, mulai dari hardware, jaringan investor, termasuk kesempatan untuk melakukan pemasaran bersama dan promosi.

Pendaftaran untuk program Snapdragon Metaverse Fund ini akan dibuka pada Juni 2022. Presiden dan CEO Qualcomm, Cristiano Amon, berharap program ini dapat memberdayakan developer dan perusahaan untuk mendorong mereka mengembangkan teknologi generasi baru ini. 

4 dari 4 halaman

ESL Gaming dan Qualcomm Bakal Gelar Kompetisi Esports Mobile

ESL Gaming dan Qualcomm siap gelar turnamen Snapdragon Pro Series. (Doc: ESL/Qualcomm)

Tidak hanya itu, Qualcomm juga mengumumkan telah bekerja sama dengan Square Enix sebagai bagian dari Snapdragon Spaces Project. Lewat program ini, Snapdragon ingin mengembangkan headset untuk menghadirkan pengalaman gaming mixed-reality.

Untuk diketahui, pada tahun, Qualcomm memang menyebut Snapdragon akan menjadi tiket untuk menuju metaverse. Pernyataan itu bukannya tanpa alasan karena sebagai perangkat atau headset yang akan membawa pengguna ke metaverse telah menggunakan Snapdragon.

Sebelumnya, ESL Gaming bekerja sama dengan Qualcomm menggelar kompetisi esports untuk pemain di seluruh dunia. Kerja sama yang bergulir selama beberapa tahun ini merupakan komitmen bersama untuk memberikan pengalaman esports mobile yang mudah diakses dan berkualitas tinggi.

Kompetisi yang bertajukan Snapdragon Pro Series ini akan menjadi ekosistem esports mobile global yang mencakup komprehensif. Pelaksanaannya pun dilakukan di beberapa wilayah, seperti Amerika Utara, Eropa, Timur Tengah, Tiongkok, Afrika Utara, dan Asia-Pasifik, termasuk Indonesia dan Malaysia.

Kompetisi global ini bersifat multi-genre dengan acara final yang disiarkan secara langsung. Nantinya, perangkat yang digunakan dalam kompetisi ini dipersenjatai Snapdragon seri premium yang dilengkapi Snapdragon Elite Gaming. 

(Ysl/Isk)