Liputan6.com, Jakarta - Pernahkan kamu menemukan sebuah gambar, atau melihat obyek tertentu, lalu teringat bahwa kamu pernah melihatnya di internet tapi tidak tahu namanya, sehingga ingin mencarinya lewat smartphone?
Atau, mungkin saja kamu ingin mencari tahu nama sebuah dari sebuah obyek seperti tanaman atau nama dari sebuah benda, tetapi tidak tahu cara penulisannya.
Baca Juga
Untungnya, Google sudah memiliki fitur yang memungkinkan pengguna untuk melakukan pencarian menggunakan gambar atau foto, yang dapat dilakukan hanya dengan smartphone.
Advertisement
Dengan fitur ini, kamu dapat menemukan berbagai gambar mencakup hasil penelusuran obyek dalam gambar, gambar serupa, atau situs berisi gambar tersebut atau gambar serupa.
Kamu dapat mempelajari gambar atau obyek di sekitar lebih lanjut, dengan penelusuran balik gambar.
Fitur ini sebenarnya sudah ada cukup lama di Google Search. Namun buat kamu yang belum tahu cara menggunakannya, berikut cara melakukan pencarian gambar di Google lewat smartphone.
Android
Untuk melakukan penelusuran gambar dengan HP Android, kamu membutuhkan versi terbaru aplikasi Google (berlogo G) atau aplikasi Chrome.
1. Menelusuri dengan gambar dari hasil penelusuran
- Buka images.google.com.
- Telusuri gambar.
- Ketuk gambar.
- Di kanan atas, ketuk Telusuri gambar ini secara visual melalui ikon lingkaran dalam kotak
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Mencari Gambar dari Situs dan yang Tersimpan di Ponsel
2. Menelusuri dengan gambar dari situs
Untuk menelusuri dengan gambar situs di aplikasi Chrome, Anda harus menyetel Google sebagai mesin pencari default.
- Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Google Google app atau aplikasi Chrome Chrome.
- Buka situs yang berisi gambar.
- Sentuh lama gambar.
- Ketuk Telusuri dengan Google Lens.
- Pilih cara penelusuran yang diinginkan:
- Menggunakan objek dalam gambar: Jika ada, ketuk Pilih (ikon bulat) pada objek.
- Menggunakan bagian gambar: Ketuk Pilih area gambar, lalu tarik sudut kotak di sekitar area pilihan.
- Di bagian bawah, scroll untuk menemukan hasil penelusuran terkait.
3. Menelusuri dengan gambar yang tersimpan di ponsel
Untuk saat ini, fitur ini tidak tersedia di tablet Android.
- Di ponsel Android, buka aplikasi Google Google app.
- Di bagian bawah, ketuk Discover.
- Di kotak penelusuran, ketuk Google Lens Google Lens.
- Mengambil atau mengupload foto yang akan digunakan untuk penelusuran:
- Untuk mengambil foto: Arahkan kamera ke objek, lalu ketuk Telusuri Telusur.
- Untuk mengupload gambar yang ada: Ketuk Pemilih foto Galeri, lalu pilih foto.
- Pilih area yang ingin digunakan untuk penelusuran:
- Menggunakan objek dalam gambar: Jika ada, ketuk Pilih pada objek.
- Menggunakan bagian gambar: Ketuk Pilih area gambar , lalu tarik sudut kotak di sekitar area pilihan.
- Di bagian bawah, scroll untuk menemukan hasil penelusuran.
Tips: Untuk mendapatkan hasil yang lebih spesifik, pilih area yang lebih kecil pada gambar.Â
Advertisement
Perangkat Apple
iPhone dan iPad
Untuk menelusuri gambar melalui perangkat iPhone atau iPad, dibutuhkan aplikasi Google yang terbaru, atau aplikasi Chrome atau Safari versi 11 dan yang lebih baru.
1. Menelusuri dengan gambar dari hasil penelusuran
- Buka images.google.com.
- Telusuri gambar.
- Ketuk gambar.
- Di kanan atas, ketuk Telusuri gambar ini secara visual.
2. Menelusuri dengan gambar yang tersimpan di perangkat
- Di iPhone dan iPad, buka aplikasi Google Google app.
- Di kotak penelusuran, ketuk Google Lens Google Lens.
- Mengambil atau mengupload foto yang akan digunakan untuk penelusuran:
- Untuk mengambil foto: Arahkan kamera ke objek, lalu ketuk Search.
- Untuk mengupload gambar yang ada: Ketuk Pemilih foto Galeri atau Photo Picker, lalu pilih foto.
- Pilih cara penelusuran yang diinginkan:
- Menggunakan objek dalam gambar: Jika tersedia, ketuk Pilih pada objek.
- Menggunakan bagian gambar: Ketuk Pilih area gambar , lalu tarik sudut kotak di sekitar area pilihan.
Di bagian bawah, scroll untuk menemukan hasil penelusuran.
Tips: Untuk mendapatkan hasil yang lebih spesifik, pilih area yang lebih kecil pada gambar.
(Dio/Ysl)